JudulPerilaku Tabu Makanan Pada Ibu Hamil Di Desa Kotarindau Kecamatan Dolo Kabupaten Sigi |
Nama: AULIYAH PUTRI |
Tahun: 2024 |
Abstrak Tabu makanan merupakan perilaku individu untuk tidak mengkonsumsi jenis makanan tertentu karena terdapat larangan yang bersifat budaya. Kelompok yang berisiko tinggi menerapkan perilaku tabu makanan yaitu ibu hamil sehingga dapat berdampak pada kondisi kesehatannya. Desa Kotarindau Kecamatan Dolo Kabupaten Sigi sebagai salah satu desa yang memiliki kepercayaan terkait perilaku tabu makanan yang didasarkan oleh budaya setempat. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui perilaku tabu makanan pada ibu hamil di Desa Kotarindau Kecamatan Dolo Kabupaten Sigi. Jenis penelitian ini adalah kualitatif dengan pendekatan studi kasus. Informan dalam penelitian ini berjumlah 10 orang dengan menggunakan teknik purposive sampling. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini dilakukan dengan observasi dan wawancara mendalam serta pengolahan data menggunakan teknik matriks. Hasil penelitian menunjukan bahwa ibu hamil kurang memahami terkait informasi-informasi mengenai perilaku tabu makanan karena sebagian besar ibu hamil memiliki pengetahuan makan yang kurang. Sikap ibu hamil menunjukan sikap yang mendukung terhadap perilaku tabu makanan karena takut akan dampak buruk yang akan ditimbulkan jika melanggar tabu tersebut. Adapun prasarana atau akses ibu hamil dalam memperoleh informasi terkait kesehatan diperoleh dari tenaga kesehatan serta melalui media sosial. Ibu hamil juga memperoleh informasi dan dukungan terkait makanan tabu dari keluarga terdekatnya seperti orang tua dan suami ibu hamil. Sehingga adanya perilaku tabu makanan pada ibu hamil di Desa Kotarindau Kecamatan Dolo Kabupaten Sigi disebabkan karena budaya turun temurun serta masih kurangnya pengetahuan masyarakat setempat. Diharapkan adanya penyampaian informasi terkait perilaku tabu makanan beserta dampak yang akan ditimbulkan baik itu melalui media dengan melibatkan tokoh masyarakat sekitar untuk mengurangi kepercayaan terkait perilaku tabu makanan ini. |