JudulEvaluasi Pelaksanaan Standar Pelayanan Minimal Penyakit Diabetes Melitus Di Wilayah Kerja Puskesmas Mamboro Kota Palu |
Nama: MAYADA |
Tahun: 2024 |
Abstrak ABSTRAK Mayada. Evaluasi Pelaksanaan Standar Pelayanan Minimal Penyakit Diabetes Melitus Di Wilayah Kerja Puskesmas Mamboro Kota Palu. (di bawah bimbingan Vidyanto) Peminatan Administrasi dan Kebijakan Kesehatan Program Studi Kesehatan Masyarakat Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Tadulako Juli 2024 Standar Pelayana Minimal merupakan ketentuan mengenai jenis dan mutu pelayanan pelayanan dasar yang merupakan urusan wajib yang berhak di peroleh setiap warga negara secara minimal yang mana menjadi dasar dalam pelayanan puskesmas. Capaian SPM Diabetes Melitus di Puskesmas Mamboro pada tahun 2022 yaitu 12%. Capaian ini belum mencapai target SPM Diabetes Melitus nasional yaitu 100%. Tujuan penelitian ini untuk mengevaluasi program SPM Diabetes Melitus di wilayah kerja Puskesmas Mamboro Kota Palu. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan pendekatan studi kasus. Sumber data dalam penelitian ini ditentukan dengan teknik indepth interview. Hasil penelitian menunjukan bahwa dari segi input sumber daya manusia bahwa di Puskesmas Mamboro tenaga PTM masih kurang. Money (dana) sudah memadai. Sarana prasarana penunjang program masih menjadi kendala dan belum memenuhi standar. Dari segi process belum ada perencanaan khusus tentang SPM DM, SOP sudah tersedia tetapi pelaksanaan belum maksimal. Dari segi output capaian SPM DM di Puskesmas belum mencapai target yang ditetapkan. Sangat diharapkan hasil penelitian ini menjadi masukan bagi Puskesmas maupun instansi terkait meningkatkan capaian SPM Diabetes Melitus di Puskesmas. Kata Kunci: Evaluasi, Standar Pelayanan Minimal, Diabetes Melitus |