Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulPerilaku Merokok Remaja Di SMA Karya Bhakti Mamboro Kota Palu
Nama: DEISKE SIMBAJU
Tahun: 2023
Abstrak
Abstrak Deiske Simbaju. Perilaku Merokok Remaja di SMA Karya Bhakti Mamboro Kota Palu (di bawah Bimbingan Sadli Syam) Peminatan Promosi Kesehatan dan Ilmu Perilaku Program Studi Kesehatan Masyarakat Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Tadulako Merokok salah satu faktor risiko utama dari beberapa penyakit kronis yang dapat mengakibatkan kematian, merokok menjadi perbincangan nasional yang harus segera ditanggulangi karena menyangkut dengan berbagai aspek permasalahan dalam kehidupan yaitu aspek kesehatan, ekonomi, sosial dan politik. Jumlah perokok di dunia diperkirakan berkisar di angka 1,1 miliar, 80 ?ri jumlah tersebut berasal dari negara-negara berkembang seperti Indonesia. Menurut data Riskesdas (2018) perilaku merokok kelompok umur 15-19 perokok setiap hari mencapai 12,7?n perokok kadang-kadang 6,9%. Data jumlah perokok di SMA Karya Bhakti Mamboro setiap tahunnya terus mengalami peningkatan hal itu didapatkan langsung melalui hasil observasi yang dilakukan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui perilaku merokok remaja di SMA Karya Bhakti Mamboro. Jenis penelitian adalah penelitian kualitatif dengan pendekatan studi kasus. Informan dalam penelitian sebanyak 10 orang dengan menggunakan teknik purposive sampling. Pengolahan data dengan teknik matriks. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengetahuan remaja kurang baik mengenai bahaya dan kandungan rokok serta dampak yang akan didapatkan. Sikap terhadap rokok remaja menerima ajakan dari teman tanpa ingin menghindari perilaku merokok tersebut. Sarana dan prasarana merokok dengan cara membeli ecer/per batang dengan menggunakan uang saku dan diberikan oleh teman. Teman sebaya memberikan nasehat kepada remaja yang merokok agar terhindar dari perilaku merokok akan tetapi teman menjadi pengaruh yang besar untuk perilaku merokok. Kata Kunci : Perilaku, Remaja, Merokok, Pengaruh Teman Sebaya. Abstrack Deiske Simbaju. The Smoking Behavior of Adolescents at SMA Karya Bhakti Mamboro, Palu City. (Under the Supervision of Sadli Syam) Department Health Promotion and Behavioral Sciences Public Health Study Program Faculty Public Health Tadulako University Smoking is one of the main risk factors for several chronic diseases that can lead to death. It is a national issue that must be handled because smoking involves various aspects of problems in life, such as health, economic, social, and political factors. The number of smokers worldwide is estimated to be around 1.1 billion, 80% of which come from developing countries, including Indonesia. According to the Basic Health Research (Riskesdas) data in 2018, the smoking behavior aged 15-19 every day reached 12.7% and the occasional smokers 6.9%. According to the research findings, smokers at SMA Karya Bhakti Mamboro continue to increase yearly. This research aims to determine adolescents' smoking behavior at SMA Karya Bhakti Mamboro. It was qualitative research with a case study approach. Informants in the research were 10 people taken by using a purposive sampling technique. Data were processed with the matrix technique. The results show that adolescents lack knowledge regarding the dangers of ingredients in cigarettes and the impact of smoking. The attitude of adolescents toward smoking behavior is to accept invitations from friends without trying to avoid this smoking behavior. The adolescents' facilities for smoking are buying a retail or per stick using pocket money and given by friends. Peers should advise avoiding smoking; however, in this case, they strongly influence smoking behavior. Keywords: Behavior, Adolescents, Smoking, Peer Influence.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up