Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulPemetaan Kerentanan Kejadian ISPA Pada Balita Di Desa Loli Tasiburi Kecamatan Banawa Kabupaten Donggala
Nama: DITA RAMADHANI
Tahun: 2024
Abstrak
ABSTRAK Dita Ramadhani. Pemetaan Kerentanan Kejadian ISPA pada Balita di Desa Loli Tasiburi Kecamatan Banawa Kabupaten Donggala (di bawah Bimbingan Pitriani). Departemen Kesehatan Lingkungan Program Studi Kesehatan Masyarakat Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Tadulako ISPA merupakan salah satu penyakit berbasis lingkungan yang hingga saat ini masih menjadi penyebab morbiditas dan mortalitas pada masyarakat Indonesia. Berdasarkan studi pendahuluan di Puskesmas Donggala penyakit ISPA masuk kedalam 10 penyakit tertinggi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kerentanan kejadian ISPA pada balita berdasarkan aspek kondisi fisik rumah dan faktor perilaku orang tua di Desa Loli Tasiburi. Jenis penelitian ini adalah studi ekologi dengan pendekatan Sistem Informasi Geografis (SIG). Sampel dalam penelitian ini sebanyak 203 balita, sampel ditarik secara Total Sampling. Analisis data menggunakan uji Chi-square (?=5%) dan data spasial dianalisis menggunakan aplikasi ArcGIS 18.0. Hasil penelitian menunjukkan tidak ada hubungan antara luas ventilasi (0,77), kepadatan hunian (0,16) jenis lantai (0,86) dan jenis dinding dengan kerentanan kejadian ISPA pada balita (0,21). Namun ada hubungan antara paparan asap didalam rumah dengan kerentanan kejadian ISPA pada balita (0,00). Disarankan bagi tenaga kesehatan dapat melakukan penyuluhan/edukasi terkait dengan kerentanan kejadian ISPA pada balita dengan keadaan rumah dan perilaku masyarakat khususnya wilayah yang balitanya masuk dalam kategori rentan. Kata Kunci: Kerentanan ISPA, Rumah sehat, GIS

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up