JudulHUBUNGAN TINGKAT PENGETAHUAN SANITASI TOTAL BERBASIS MASYARAKAT (STBM) PILAR 1 DENGAN PERILAKU PEMANFAATAN JAMBAN DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS GALANG KABUPATEN TOLITOLI. |
Nama: MOH. RIZIQ |
Tahun: 2023 |
Abstrak MOH. RIZIQ. Hubungan tingkat pengetahuan Sanitasi Total Berbasis Masyarakat (STBM) pilar 1 dengan perilaku pemanfaatan jamban diwilayah kerja Puskesmas Galang Kabupaten Tolitoli (di bawah bimbingan Herman Kurniawan). Departemen Promosi Kesehatan dan Ilmu Perilaku Program Studi Kesehatan Masyarakat Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Tadulako Palu Sanitasi Total Berbasis Masyarakat (STBM) merupakan pendekatan kepada masyarakat untuk mengubah perilaku higienis dan sanitasi melalui metode pemicuan yang terdiri dari lima pilar, diantaranya pilar pertama yaitu Stop buang air besar sembarangan. Dari 13 Kabupaten/Kota di Sulawesi Tengah, prevalensi STBM di Kabupaten Tolitoli pada tahun 2021 sebanyak 88,99?sa telah dinyatakan 100?lam pelaksanaan STMB. Prevalensi pelaksanaan STBM di Puskesmas Galang telah mencapai target yaitu 100%, akan tetapi masih ada masyarakat yang tidak memanfaatkan fasilitas jamban. Dari 9.458 KK 19,22% masyarakat masih melakukan BAB dikebun atau pekarangan. Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis hubungan tingkat pengetahuan STBM pilar 1 dengan perilaku pemanfaatan jamban diwilayah kerja Puskesmas Galang Kabupaten Tolitoli. Metode penelitian yang digunakan adalah kuantitatif dengan desain penelitian cross sectional study. Jumlah sampel yang digunakan 99 KK dengan teknik Simple Random Sampling. Pengumpulan data menggunakan kuesioner, data dianalisis menggunakan analisis univariat dan bivariat. Hasil penelitian menunjukan bahwa ada hubungan antara pengetahuan STBM pilar 1 dengan perilaku pemanfaatan jamban (p=0,000) di wilayah kerja Puskesmas Galang Kabupaten Tolitoli. Saran untuk pihak Puskesmas Galang melakukan lebih spesifik pemicuan di tiap dusun dengan penyuluhan door to door, dengan sasaran KK/ibu rumah tangga secara rutin dan merata untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya menyediakan sarana dan prasarana (jamban). Kata Kunci : Tingkat Pengetahuan STBM pilar 1, Perilaku Pemanfaatan Jamban. |