Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulPerilaku Penerapan Protokol Kesehatan 3M Selama Masa Pandemi COVID-19 Di Kelurahan Birobuli Utara
Nama: NURFIANA
Tahun: 2022
Abstrak
ABSTRAK Nurfiana. Perilaku Penerapan Protokol Kesehatan 3M Selama Masa Pandemi COVID-19 di Kelurahan Birobuli Utara (dibawah bimbingan Rasyika Nurul Fadjriah) Peminatan Promosi Kesehatan Program Studi Kesehatan Masyarakat Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Tadulako Palu Pandemi COVID-19 menjadi permasalahan kesehatan di seluruh dunia. Indonesia menjadi salah satu negara yang sedang berjuang melawan pandemi COVID-19. Berdasarkan data Dinas Kesehatan Provinsi Sulawesi Tengah, kota Palu menempati urutan tertinggi kasus positif COVID-19 yaitu 12.342 kasus, kasus sembuh sebanyak 11.030 kasus, dan kasus meninggal 230 kasus dengan CFR 1,86%. Birobuli Utara merupakan kelurahan tertinggi kasus positif COVID-19 di kota Palu dengan jumlah 990 kasus hingga 6 maret 2022. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perilaku masyarakat kelurahan Birobuli Utara dalam menerapkan protokol kesehatan 3M selama masa pandemi COVID-19. Menggunakan metode penelitian kualitatif dengan pendekatan studi kasus. Jumlah informan dalam penelitian sebanyak 12 orang yang diperoleh melalui teknik purposive sampling. Hasil penelitian menunjukkan faktor predisposisi pengetahuan terkait COVID-19, Gejala COVID-19, penularan COVID-19, cara mencegah penularan COVID-19 serta protokol kesehatan 3M dapat disebutkan oleh informan dengan baik, namun masyarakat masih memiliki sikap negatif terhadap COVID-19 yang menganggap bahwa COVID-19 tidak ada dan tidak percaya, pada faktor predisposisi sikap ini juga informan menjelaskan mulai lelah menerapkan protokol kesehatan 3M. Faktor pemungkin pada sarana mencuci tangan dan media edukasi sudah tersedia hampir di setiap tempat, namun saat level PPKM turun sarana tersebut juga ikut berkurang. Faktor pendorong pada dukungan tokoh masyarakat dan petugas kesehatan, informan menjelaskan sangat berperan melalui beberapa kegiatan diantaranya edukasi namun pada peran RT dan RW masih kurang dalam menjalin komunikasi maupun dukungan informasi mengenai COVID-19 kepada warga. Kata Kunci : Pengetahuan, Sikap, COVID-19, Protokol Kesehatan 3M

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up