Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulPenambahan Ekstrak Batang Nanas (Ananas Comosus L. Merr, Cristopher Colombus 1493) Dengan Dosis Berbeda Pada Pakan Terhadap Pertumbuhan Dan Kelangsungan Hidup Benih Ikan Nila (Oreochromis Niloticus, Linneaeus 1758
Nama: ANDRI MANGALUS
Tahun: 2025
Abstrak
ANDRI MANGALUS (O 271 18 088). Penambahan Ekstrak Batang Nanas (Ananas comosus L. Merr, Cristopher Colombus 1493) dengan Dosis Berbeda pada Pakan terhadap Pertumbuhan dan Kelangsungan Hidup Benih Ikan Nila (Oreochromis niloticus, Linneaeus 1758) Dr. Ir.A. Masyahoro, M.Si dan Dr. Andi Heryanti Rukka, S.Pi., M.Si (2025). Ikan nila (Oreochromis niloticus) merupakan salah satu ikan air tawar yang mempunyai nilai ekonomis tinggi di beberapa daerah Asia, termasuk Indonesia. Ikan nila didatangkan ke Indonesia pada tahun 1969, perkembangan ikan nila menjadi sangat pesat karena ikan nila mempunyai kemampuan adaptasi yang relatif baik terhadap lingkungan. Produksi ikan nila mengalami peingkatan 1.317,561 ton pada tahun 2019 menjadi 1.368,542 ton, pada tahun 2023 (KKP, 2025). Kendala yang dihadapi pembudidaya ikan adalah tingginya harga pakan yang mengakibatkan keuntungan pembudidaya ikan rendah, salah satu upaya yang dapat dilakukan yakni menambahan suatu bahan pada pakan yang dapat meningkatkan kandungan protein untuk meningkatkan kelangsungan hidup dan pertumbuhan benih ikan nila. Ekstrak batang nanas adalah salah satu bahan yang mengandung enzim bromelin yang menghasilkan lebih banyak protein sehingga dapat dijadikan bahan feed additive pada pakan sehinga meningkatkan pertumbuhan pada ikan. Penelitian ini untuk menguji penambahan ekstrak batang nanas dengan dosis berbeda pada pakan terhadap pertumbuhan dan kelangsungan hidup benih ikan nila (O. niloticus). Penelitian dilaksanakan pada bulan Agustus sampai September 2023. Bertempat di Laboratorium Kualitas Air dan Biologi Akuatik, Fakultas Peternakan dan Perikanan Universitas Tadulako, Palu, Sulawesi Tengah. Rancangan percobaan yang digunakan adalah Rancangan Acak Lengkap (RAL) yang terdiri atas 5 perlakuan dan 4 ulangan, sehingga terdapat 20 unit satuan percobaan. Perlakuan dalam penelitian ini meliputi penambahan ekstrak batang nanas dengan dosis yang berbeda pada pakan: A = Tanpa penambahan ekstrak batang nanas (kontrol 0%), B = Penambahan 2% ekstrak batang nanas pada pakan, C = Penambahan 4% ekstrak batang nanas pada pakan, D = Penambahan 6% ekstrak batang nanas pada pakan dan E = Penambahan 4% ekstrak batang nanas pada pakan. Penambahan ekstrak batang nanas dengan dosis 2%, 4%, 6?n 8?lam pakan berpengaruh sangat nyata (p<0,01) terhadap pertumbuhan spesifik harian benih ikan nila (O. niloticus). Penambahan ekstrak batang nanas dengan dosis 4% per kg pakan dapat dilakukan untuk meningkatkan pertumbuhan dan kelangsungan hidup pada benih ikan nila (O. niloticus). Kata kunci : Benih Ikan Nila (O. niloticus), Ekstrak Batang Nanas, Kelangsungan Hidup, Pertumbuhan.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up