JudulDaya Tetas Telur Ikan Mas (Cyprinus Carpio Linneaus, 1758) Yang Direndam Dalam Larutan Kulit Manggis (Garcinia Mangostana. |
Nama: MOH. RIZAL Y. SAID |
Tahun: 2024 |
Abstrak Moh. Rizal Y Said (O 271 17 070). Daya Tetas Telur Ikan Mas (Cyprinus Carpio Linneaus, 1758) yang Direndam dalam Larutan Kulit Manggis (Garcinia Mangostana. (Rusaini dan Septina F Mangitung) Penyediaan benih dalam jumlah yang cukup dan kontinyu merupakan salah satu faktor penunjang keberhasilan budidaya ikan mas (Cyprinus carpio). Upaya dalam meningkatkan produksi benih ikan mas sering menghadapi berbagai masalah, salah satu diantaranya adalah infeksi jamur pada telur ikan baik telur yang tidak dibuahi maupun telur yang dibuahi sehingga mengakibatkan menurunnya daya tetas telur (hatching rate) dan sintasannya (survival rate). Pencegahan infeksi jamur pada telur ikan biasanya menggunakan bahan kimia yang sangat beresiko karena dapat menimbulkan resistensi terhadap telur, meningkatkan biaya produksi, dan mencemari lingkungan. Alternatif yang dapat dijadikan pilihan adalah penggunaan bahan alami, salah satunya adalah larutan kulit manggis (Garcinia mangostana L.). Ekstrak kulit manggis mengandung senyawa tanin, alkaloid, flavonoid dan saponin yang berperan sebagai antibakteri dan antijamur. Penelitian dilaksanakan pada bulan Februari 2024 di Unit Pembenihan Rakyat (UPR) Saluyu, Desa Kota Pulu, Kecamatan Dolo, Kabupaten Sigi, Provinsi Sulawesi Tengah.. Organisme uji yang digunakan dalam penelitian ini adalah telur ikan mas berjumlah 400 butir, dari hasil pemijahan semi alami dari 3 ekor jantan dan 1 ekor betina yang diperoleh dari UPR Saluyu. Penelitian menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) terdiri dari 5 perlakuan yakni A (0 g/L), B (2 g/L), C (4 g/L), D (6 g/L) dan E (8 g/L) dengan 5 ulangan sehingga terdapat 20 unit satuan percobaan. Variabel yang diamati yaitu embriogenesis, daya tetas telur, tingkat abnormalitas data, prevalensi infeksi jamur, kelangsungan hidup dan kualitas air. Hasil penelitian menunjukan perendaman telur dalam larutan kulit manggis memberikan pengaruh nyata terhadap prevalensi infeksi jamur dan daya tetas telur ikan mas. Perendaman telur ikan mas dalam larutan kulit manggis dosis 4 g/L menghasilkan tingkat prevalensi jamur terendah sebesar 15,00%, daya tetas telur tertinggi sebesar 85,00%, dan tingkat kelangsungan hidup larva sebesar 100%. Kata kunci: Ikan mas, kulit manggis, daya tetas, prevalensi, kelangsungan hidup |