JudulPENGARUH SUBTITUSI TEPUNG IKAN DENGAN TEPUNG KEONG MAS (Pomecea Sp.) TERHADAP PERTUMBUHAN BENIH IKAN LELE SANGKURIANG (Clarias Gariepinus) |
Nama: UMU SAKINA |
Tahun: 2021 |
Abstrak UMU SAKINA ( O271 15 071). Pengaruh Substitusi Tepung Ikan dengan Tepung Keong Mas (Pomacea sp.) terhadap Pertumbuhan Ikan Lele Sangkuriang (Clarias gariepinus). Madinawati, S.Pi., M.Si (2020). Ikan lele sangkuriang merupakan komoditas perairan tawar yang memiliki potensi yang terus meningkat setiap tahunnya. Permintaan terhadap ikan lele sangkuriang yang terus meningkat, mendorong pembudidaya untuk memproduksi ikan lele sangkuriang juga meningkat, sehingga diperlukan intensifikasi usaha budidaya yang didukung oleh ketersediaan benih yang memadai. Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui pengaruh pemberian tepung keong mas (Pomacea sp.) sebagai bahan substitusi atau pengganti tepung ikan dalam pakan terhadap pertumbuhan benih ikan lele sangkuriang (Clarias gariepinus). Penelitian dilaksanakan pada bulan Juli-Agustus 2020, bertempat di Laboratorium Kualitas Air dan Biologi Akuatik, Fakultas Peternakan dan Perikanan Universitas Tadulako, Palu. Organisme uji yang digunakan dalam penelitian ini yaitu benih ikan lele sangkuriang (Clarias gariepinus) berukuran bobot mutlak rata-rata 0,347-0,554 g dengan panjang mutlak rata-rata 3,2-3,9 cm sebanyak 200 ekor. Penelitian didesain menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) yang terdiri dari 5 perlakuan dan 4 ulangan sehingga diperoleh 20 satuan unit percobaan. Perlakuan dalam penelitian ini adalah penambahan tepung keong mas pada berbagai tingkat substitusi pada pakan buatan, yaitu : A (100% tepung ikan), B (25% tepung ikan + 75% tepung keong mas), C (50% tepung ikan + 50% tepung keong mas) dan D (25% tepung ikan + 75% tepung keong mas) dan E (100% tepung keong mas). Penelitian didesain menggunakan Rancangan Acak Lengkap. Data pertumbuhan dianalisis ragam (ANOVA) menggunakan program Minitab versi 16. Apabila perlakuan berpengaruh nyata terhadap pertumbuhan dan rasio konversi pakan, maka dilanjutkan dengan uji Beda Nyata Jujur (BNJ) pada tingkat kepercayaan 95?n data kualitas air disajikan dalam bentuk tabel, kemudian dianalisis secara deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pemberian pakan dengan berbagai tingkat substitusi tepung ikan dengan tepung keong mas tidak berpengaruh nyata (P>0,05) terhadap pertumbuhan bobot dan panjang mutlak serta rasio konversi pakan benih ikan lele sangkuriang. Pertumbuhan mutlak benih ikan lele yang diberi pakan dengan berbagai substitusi tepung keong mas (25-100%) memiliki nilai lebih tinggi dibandingkan benih ikan yang diberi pakan tanpa penambahan tepung keong mas (100% tepung ikan). Rasio konversi pakan 100% tepung ikan memiliki nilai lebih tinggi dibandingkan perlakuan lainnya. Kata kunci: Benih ikan lele sangkuriang, substitusi, tepung ikan, tepung keong mas |