JudulPemanfaatan Tepung Azolla Sp. Sebagai Bahan Tambahan Pada Pakan Komersil Terhadap Pertumbuhan Dan Kelangsungan Hidup Ikan Nila (Oreochromis Niloticus) |
Nama: EMILIKA MAYANG SARI |
Tahun: 2022 |
Abstrak Ikan nila memiliki keunggulan yaitu mudah dibudidayakan dan termasuk golongan ikan omnivora sehingga mudah untuk diberikan pakan tambahannya. Alternatif bahan tambahan yang dapat dimanfaatkan salah satunya adalah tepung Azolla. Tanaman Azolla merupakan gulma air yang tumbuh di sawah atau kolam yang bernilai gizi tinggi mengandung 23,42% protein dengan komposisi asam amino esensial yang lengkap serta mudah didapatkan. Penambahan tanaman Azolla ini diharapkan dapat menjadi sumber protein untuk meningkatkan nilai gizi pada pakan komersil dan dapat mengurangi biaya produksi pakan. Penelitian dilaksanakan pada bulan September-oktober 2020, di Laboratorium Kualitas Air dan Biota Akuatik, Fakultas Peternakan dan Perikanan, Universitas Tadulako. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui laju pertumbuhan, kelangsungan hidup dan rasio konversi pakan ikan nila yang diberi pakan komersil dengan tambahan tepung Azolla. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu Rancangan Acak Lengkap (RAL), yang terdiri dari 4 perlakuan dan 5 ulangan. Hasil dari penelitian ini yaitu penambahan tepung Azolla dalam pakan komersil dengan dosis yang berbeda memberikan pengaruh nyata terhadap pertumbuhan namun tidak berpengaruh nyata terhadap rasio konversi pakan. Perlakuan terbaik terdapat pada perlakuan C memberikan hasil pertumbuhan mutlak sebesar 2,50 g, laju pertumbuhan harian 0,083%/hari dan kelangsungan hidup sebesar 86%. Rasio konversi pakan terbaik terdapat pada perlakuan B yaitu 1,61. |