Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulEVALUASI KELAYAKAN FISIK DAN BIOLOGI PAKAN BERBAHAN BAKU TEPUNG BINTANG LAUT MAHKOTA DURI (Acanthaster Planci)
Nama: BILLY SABILLAH
Tahun: 2022
Abstrak
RINGKASAN Billy Sabillah (O 271 14 006). Evaluasi Kelayakan Fisik Dan Biologi Pakan Berbahan Baku Tepung Bintang Laut Mahkota Duri (Acanthaster planci) (Dibimbing oleh Dr. Ir. Fadly Y. Tantu M.Si dan Dr. Muhammad Safir, S.Pi, M.Si, 2021) Pakan merupakan hal yang sangat penting bagi pertumbuhan organisme akuatik karena sebagai sumber utama nutrien bagi organisme. Namun di sisi lain, harga pakan dipasaran semakin meningkat maka di perlukan pakan buatan mandiri berbahan baku local sebagai solusi untuk menekan biaya dalam kegiatan budidaya. Salah satu bahan baku yang dapat digunakan sebagai sumber protein adalah tepung bintang laut mahkota duri (Acanthaster planci) organisme ini memiliki kandungan nutrien yang cukup tinggi yakni protein kasar sebesar 26,76?ngan kadar air 10%. Akan tetapi sebelum di gunakan ke organisme budidaya terlebih dahulu harus dilakukannya evaluasi kualitas pakan baik dari segi fisik, biologi dan kimia. Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi kualitas pakan berbahan baku tepung bintang laut mahkota duri (A. planci) sebagai bahan baku pakan. Organisme uji yang digunakan adalah udang vannamei (Litopenaeus vannamei) berukuran ±10 cm dengan bobot ±10 gram. Penelitian ini dilakukan berdasarkan prosedur Saade, E dan Aslamyah, T. (2009). Menguji kecepatan tenggelam pakan (A. planci) dalam penelitian ini didapatkan hasil 18,32(d)-22,5(d), kecepatan pecah pakan (A. planci) 17,10(m)-18,57(m), uji tingkan homogenitas (A. planci) 88,8%, uji tingkat kekerasan pakan (A. planci) 95,0?n uji daya pikat pakan (A. planci) 0,41(d)-1,36(d). pakan berbahan baku tepung bintang laut mahkota duri (A. planci) dari setiap uji fisik dan biologi memenuhi standar nilai kelayakan pakan. Kata Kunci : Acanthaster planci, uji fisik, uji biologi, Litopenaeus vannamei

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up