Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulPENGAWETAN SPERMA DENGAN KONSENTRASI GLYCEROL BERBEDA DALAM PENGENCER SUSU SKIM TERHADAP MOTILITAS DAN VIABILITAS SPERMA IKAN NILA (Oreochromis Niloticus) SAAT PENYIMPANAN
Nama: MUHAMMAD SAYID ABDULLAH
Tahun: 2021
Abstrak
Ikan nila (Oreochromis niloticus) merupakan ikan yang mempunyai nilai ekonomis tinggi yang telah lama dikenal oleh masyarakat dan telah dibudidayakan secara massal.Faktor utama yang dilakukan untuk meningkatkan produksi dibutuhkan induk unggul yang telah matang gonad sehingga akan dihasilkan benih yang berkualitas. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penambahan glycerol dengan konsentrasi berbeda dalam susu skim sebagai pengencer terhadap motilitas dan viabilitas sperma ikan nila (Oreochromis niloticus). Prosedur yang digunakan dalam penelitian yaitu pembuatan larutan, pengencer, stripping dan evaluasi spermatozoa segar, Rancangan yang digunakan adalah rancangan acak lengkap (RAL) yang terdiri dari 4 perlakuan dan 5 ulangan. Perlakuan yang digunakan yaitu perlakuan A(konsentrasi glycerol 11%), B (konsentrasi glycerol 13%), C (konsentrasi glycerol 15%) dan D (konsentrasi glycerol 17%) dalam pengencer susu skim.Data yang diperoleh dari hasil penelitian dianalisis kesamaan ragam dengan menggunakan uji Bartletts dan analisis kenormalan data menggunakan Minitab versi 16, kemudian dianalisis ragam (ANOVA). Apabila terdapat pengaruh nyata dari perlakuan, maka dilanjutkan dengan uji Beda Nyata Jujur (BNJ).Hasil penelitian menunjukkan bahwa perlakuan penambahan glycerol dengan konsentrasi berbeda dalam susu skim sebagai pengencer tidak berpengaruh nyata terhadap motilitas dan viabilitas ikan nila. Motilitas tertinggi sebesar 75,14?n viabilitas tertinggi sebesar 83,25%diperoleh pada perlakuan B (konsentrasi glycerol 13?lampengencer susu skim). Kata kunci: Oreochromis niloticus,glycerol, pengencer susu skim, motilitas, viabilitas.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up