JudulPengaruh Lama Perendaman Kulit Buah Durian Dalam Filtrat Abu Sekam Padi Terhadap Bobot Non Karkas Eksternal Kambing Kacang Betina |
Nama: MOH. ADRIANSYAH |
Tahun: 2023 |
Abstrak RINGKASAN MOH. ADRIANSYAH (O 121 19 192). Pengaruh Lama Perendaman Kulit Buah Durian Dalam Larutan Filtrat Abu Sekam Padi Terhadap Bobot Non Karkas Eksternal Kambing Kacang Betina. Dibawah bimbingan (Prof. Dr. Ir. Kaharudin Kasim, M.S. IPU dan Ir. Nirwana, S.Pt., M.Si. IPP) sebagai pembimbing. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Pengaruh Lama Perendaman Kulit Buah Durian Dalam Larutan Filtrat Abu Sekam Padi Terhadap Bobot Non Karkas Eksternal Kambing Kacang Betina. Penelitian ini telah dilaksanakan di Kandang CV. Prima BREED Kelurahan Tondo Kecamatan Mantikulore Kota Palu Provinsi Sulawesi Tengah yang berlangsung dari 15 Juni sampai 17 Agustus 2022. Ternak yang digunakan dalam penelitian ini berjumlah 12 ekor Kambing Kacang betina umur 10-12 dan ternak dikelompokan ke dalam 3 kelompok (P1, P2, dan P3). Dalam penelitian ini menggunakan rancangan acak kelompok (RAK), dan penelitian ini juga menggunakan analisis ragam (Uji F) jika penelitian tersebut tidak berpengaruh nyata terhadap bobot non karkas eksternal kambing Kacang betina dan jika berpengaruh nyata maka dilanjutkan dengan analisis Uji Lanjut Beda Nyata Terkecil (BNT). Adapun perlakuan yang diujikan penggunaan tepung kulit buah durian rendaman dengan lama perendaman 24 jam (P1), penggunaan tepung kulit buah durian rendaman dengan lama perendaman 48 jam (P2), dan penggunaan tepung kulit buah durian rendaman dengan lama perendaman 72 jam (P3). Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kulit buah durian dengan lama perendaman yang berbeda memberikan pengaruh yang tidak nyata (P<0,05) terhadap bobot non karkas eksternal, dan juga tidak memberikan pengaruh yang tidak nyata (P<0,05) terhadap persentase non karkas eksternal kambing Kacang betina. Kata kunci : Kambing Kacang, kulit buah durian, filtrat abu sekam padi, non karkas eksternal. SUMMARY Department of health. ADRIANSYAH (O 121 19 192). Effect of Soaking Time of Durian Peel in Filtrate Solution of Rice Husk Ash on External Non-Carcass Weight of Female Peanut Goats. Under the guidance of (Prof. Dr. Ir. Kaharudin Kasim, M.S. IPU and Ir. Nirwana, S.Pt., M.Si. IPP) as supervisors. This study aims to determine the effect of soaking time of durian rind in rice husk ash filtrate solution on the external non-carcass weight of female kacang goats. This research has been carried out in the stables of CV. Prima BREED, Tondo Village, Mantikulore District, Palu City, Central Sulawesi Province which took place from 15 June to 17 August 2022. The livestock used in this study totaled 12 female kacang kacang aged 10-12 and the livestock were grouped into 3 groups (P1, P2, and P3). In this study, a randomized block design (RBD) was used, and this study also used analysis of variance (F test) if the study had no significant effect on the external non-carcass weight of female kacang goats and if it had a significant effect then continued with the Least Significant Difference (BNT). ). The treatments tested were using soaking durian rind flour for 24 hours (P1), soaking durian rind powder for 48 hours (P2), and using soaking durian rind powder for 72 hours (P3). The results of this study indicated that durian rind with different soaking times had no significant effect (P<0.05) on external non-carcass weight, and also had no significant effect (P<0.05) on the proportion of non-carcass female peanut goat external. Keywords: Peanut goat, durian rind, rice husk ash filtrate, non-external carcass. |