Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulDinamika Populasi Sapi Bali Di Kecamatan Parigi Barat Kabupaten Parigi Mouton
Nama: NOFALITA
Tahun: 2023
Abstrak
Nofalita (O 121 17 286). Dinamika Populasi Sapi Bali di Kecamatan Parigi Barat Kabupaten Parigi Moutong (dibawah bimbingan Awaluddin dan M. I. Mumu 2023). Dinamika populasi adalah perubahan jumlah populasi suatu jenis ternak dalam kurun waktu tertentu. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dinamika populasi Sapi Bali di Kecamatan Parigi Barat Kabupaten Parigi Moutong. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah menggunakan metode Purposive Sampling. Data penelitian diperoleh dari 100 responden yang memelihara Sapi Bali di Kecamatan Parigi Barat dengan sampel populasi 369 ekor. Variabel yang dihitung dalam penelitian ini adalah Angka Pemasukan meliputi tingkat kelahiran, tingkat pembelian dan tingkat bantuan. Angka Pengeluaran meliputi tingkat kematian, tingkat penjualan dan tingkat pemotongan. Analisis data yang digunakan adalah analisis statistik dekstriptif. Dinamika populasi Sapi Bali di Kecamatan Parigi Barat, dengan angka pemasukan terdiri dari persentase kelahiran 90 ekor (24,39%) dari populasi, persentase pembelian 18 ekor (4,87%), persentase bantuan 21 ekor (5,69%), dengan total pemasukan sebesar 129 ekor (34,95%). Angka pengeluaran meliputi persentase kematian 14 ekor (3,79%), persentase penjualan 20 ekor (5,42%), persentase pemotongan 17 ekor (4,60%) dengan total pengeluaran sebesar 51 ekor (13,81%) dan Natural Increase (20,6%). Nilai penelitian ini tergolong sedang Kata kunci: Sapi Bali, Dinamika Populasi, Parigi Moutong.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up