Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulPERTUMBUHAN KEMBALI RUMPUT Pennisetum Purpureum Cv. Mott YANG MENDAPAT PERLAKUAN AWAL PEMUPUKAN NITROGEN
Nama: BASO WAHYU
Tahun: 2022
Abstrak
Ringkasan Baso Wahyu – (O 121 16 377). Pertumbuhan Kembali Rumput Pennisetum purpureum cv. Mott yang Mendapat Perlakuan Awal Pemupukan Nitrogen. (Mustaring dan Moh. Basri, 2021) Tujuan penelitian ini untuk mengkaji pengaruh perlakuan awal pemupukan nitrogen terhadap pertumbuhan kembali rumput Pennisetum purpureum cv. Mott setelah mengalami pemangkasan berulang. Penelitian ini dilaksanakan selama dua bulan, di Kebun Koleksi dan Pengembangan Tanaman Hijauan Makanan Ternak milik CV. SANDTYA SARYAMKUSUMA, di Desa Loru Kecamatan Sigi Biromaru, Kabupaten Sigi. Perlakuan pemberian pupuk nitrogen dengan dosis berbeda yakni: 0;50, 100, dan 150 kg N/ha dan ulangan sebanyak 5 kali, sehingga diperoleh 20 unit percobaan dengan menggunakan Rancangan Acak Kelompok (RAK). Variabel yang diamati, yaitu; tinggi tanaman, panjang helaian daun, lebar daun, panjang pelepah daun dan jumlah anakan. Data yang diperoleh dianalisis keragamannya menggunakan ANOVA (Analysis of Variance). Data dianalisis menggunakan program STAT-27. Apabila berpengaruh nyata akan dilakukan uji lanjut Beda Nyata Terkecil (BNT). Hasil analisis keragaman menunjukkan bahwa perlakuan tidak berpengaruh nyata (P>0,05) terhadap semua parameter penelitian lanjutan ini. Dapat disimpulkan, harus dilakukan kembali pemupukan nitrogen dikarenakan pemberian awal pemupukan nitrogen sudah tidak responsif terhadap pertumbuhan rumput gajah mini. Kata kunci: jumlah anakan, nitrogen, pertumbuhan kembali, rumput gajah mini, tinggi tanaman.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up