JudulTingkat Keberhasilan Inseminasi Buatan Pada Ternak Sapi PO Di Kecamatan Palolo Kabupaten Sigi |
Nama: AVINI |
Tahun: 2023 |
Abstrak Avini (O 121 16 224). Tingkat Keberhasilan Inseminasi Buatan Pada Ternak Sapi PO Di Kecamatan Palolo Kabupaten Sigi (dibawah bimbingan Bapak Dr. Ir. Amirudin Dg Malewa S.Pt.,M,Si.,IPM dan Bapak Ir. Muhamad Ilyas Mumu, S.Pt., M.Sc.Ag., Ph.D., IPU., ASEAN Eng.). Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh tingkat keberhasilan inseminasi buatan pada ternak sapi PO di kecamatan Palolo Kabupaten Sigi. Data penelitian ini diperoleh dari 30 responden yang memiliki lebih dari satu ternak sapi PO pada Desa Bobo, Desa Kapiroe dan Desa Bahagia di Kecamatan Palolo Kabupaten Sigi. Metode penentuan lokaso menggunakan metode purposive sampling sedangkan Variabel yang diamati dalam penelitian yaitu Service per Conception (S/C) dan Conception Rate (CR). Teknik pengumpulan data menggunakan 2 jenis data yaitu data primer yang diperoleh dari peternak melalui wawancara dan data Sekunder yang diperoleh dari instansi terkait dan berbagai terbitan ilmiah seperti jurnal dan buku. Hasil penelitian diperoleh bahwa tingkat keberhasilan inseminasi buatan pada ternak sapi PO di Kecamatan Palolo Kabupaten Sigi sudah termaksud besar yaitu nilai S/C sebesar 1,25 dan nilai CR yaitu 71,66 %. Kata kunci : Ternak Sapi PO, Inseminasi Buatan (IB), Servisce Per Conception (S/C), Conception Rate (CR). |