Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulPENGARUH METODE PENGOLAHAN DAN LEVEL PENGGUNAAN DAUN JARAK MERAH (Jatropha Gossypifolia L) DALAM KONSENTRAT TERHADAP STATUS FAALI PADA KAMBING PERANAKAN ETTAWA (PE)
Nama: NISMA
Tahun: 2019
Abstrak
ABSTRAK NISMA (O 121 16 069). Pengaruh Metode Pengolahan Dan Level Penggunaan Daun Jarak Merah (Jatropha gossypifolia L) Dalam Susunan Konsentrat Terhadap Status Faali Pada Kambing Peranakan Ettawa (PE). Dibawah Bimbingan Bapak Dr. Ir. Padang, S.Pt., M.P. Penelitian ini bertujuan untuk mempelajari dan mengetahui pengaruh metode pengolahan dan level penggunaan daun jarak merah (Jatropha gossypifolia L) Dalam Susunan Konsentrat Terhadap Status Faali Pada Kambing Peranakan Ettawa (PE). Penelitian telah dilaksanakan di CV. Prima BREED Kelurahan Tondo Kecamatan Mantikulore sampai dengan tanggal bulan Juni 6 sampai dengan bulan September 2019. Ternak yang digunakan dalam penelitian ini berjumlah 30 ekor kambing Peranakan Ettawa umur ? 10 bulan. Dalam penelitian ini digunakan Rancangan Acak Kelompok (RAK) pola faktorial terdiri atas dua faktor, Faktor 1 meliputi metode pengolahan yaitu Daun Jarak Fermentasi (DJF) dan Daun Jarak Rendaman (DJR), sedangkan faktor II adalah level penggunaan daun jarak dalam susunan konsentrat yang diulang sebanyak 3 kali sebagai kelompok. Adapun level penggunaan daun jarak dalam susunan konsentrat adalah: P1 : DJ 0,00?ri konsentrat + Panicum sarmentosum Roxburg (Roxb) ad-libitum, P2 : DJ 5,00?ri konsentrat + Panicum sarmentosum Roxburg (Roxb) ad-libitum, P3 : DJ 10,00?ri konsentrat + Panicum sarmentosum Roxburg (Roxb) ad-libitum, P4 : DJ 15,00?ri konsentrat + Panicum sarmentosum Roxburg (Roxb) ad-libitum, P5 : DJ 20,00?ri konsentrat + Panicum sarmentosum Roxburg (Roxb) ad-libitum. Hasil penelitian menunjukan bahwa penggunaan daun jarak sampai 20?lam konsentrat masih dapat mempertahankan status faali (suhu tubuh, frekuensi respirasi dan frekuensi pulsus) kambing Peranakan Ettawa (PE), metode pengolahan daun jarak secara biologi maupun diolah secara kimia tidak memberikan pengaruh terhadap suhu tubuh dan frekuensi respirasi, namun berpengaruh nyata terhadap frekuensi pulsus kambing Peranakan Ettawa (PE), terdapat interaksi metode pengolahan dan level penggunaan daun jarak dalam susunan konsentrat terhadap suhu tubuh, namun tidak terdapat interaksi terhadap frekuensi respirasi dan frekuensi pulsus kambing Peranakan Ettawa (PE). Kata Kunci : Kambing Peranakan Ettawa (PE), Daun Jarak Merah (Jatropha gossypifolia L), Status Faali.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up