Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulEfisiensi Reproduksi Babi Lokal Desa Kotaraya Timur Kecamatan Mepanga Kabupaten Parigi Moutong
Nama: DEWA PUTU VRISMAYANTO
Tahun: 2020
Abstrak
Ternak babi merupakan hewan politokus yang dapat memberikan sumbangan yang sangat berarti bagi peningkatan pemenuhan kebutuhan daging dan secara ekonomis sangat menguntungkan karena dalam satu kelahiran dihasilkan banyak anak babi. Ternak babi lokal mempunyai potensi untuk dikembangkan karena memiliki beberapa keunggulan dibanding babi ras, yakni; pengelolaanya sederhana, toleran terhadap sembarang makanan, lebih tahan terhadap penyakit dan sangat cocok diusahakan di pedesaan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan tentang Efisiensi Reproduksi Babi Lokal Kotaraya Timur Kecamatan Mepanga Kabupaten Parigi Moutong. Penelitian ini telah dilaksanakan di Desa Kotaraya Timur Kecamatan Mepanga Kabupaten Parigi Moutong selama 2 bulan yaitu dari bulan Oktober – Desember 2019. Objek penelitian yang digunakan yaitu ternak babi di Kotaraya Timur Kecamatan Mepanga Kabupaten Parigi Moutong. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan metode survei serta tindakan langsung (wawancara dan penimbangan anak babi). Variabel yang diamati dalam penelitian ini yaitu: Umur birahi pertama babi betina, umur pertama, babi betina dikawinkan, liter size (jumlah anak sekelahiran), bobot sapih, angka kematiaan anak babi sebelum disapih, dan jarak beranak satu indukan (Calving interval). Analisis data dalam penelitian ini dilakukan secara deskriptif. Analisis ini bertujuan untuk mengetahui secara umum nilai prestasi reproduksi peternakan yang ada di daerah penelitian. Hasil penelitian menunjukan bahwa efisiensi reproduksi Babi Lokal di Desa Kotaraya Timur Kecamatan Mepanga Kabupaten Parigi Moutong belum terbilang optimal dimana Presentase kelahiran sebesar 100?ngan tingkat kematian mencapai 34,5%, tingginya tingkat kematian ini selain disebabkan oleh sifat indukan yang buruk juga bnyak disebabkan oleh penyakit. Umur birahi pertama babi betina rata-rata pada umur 6 bulan, umur pertama dikawinkan rata-rata pada umur 7,5 bulan, lama kebuntingan rata-rata 114 hari atau 3 bulan 21 hari, jumlah anak sekelahiran rata-rata 11 ekor perindukan, bobot lahir anakan rata-rata 0,97 kg, bobot sapih rata-rata 8,85 kg, umur penyapihan rata-rata pada umur 50 hari atau 1 bulan 19 hari, dan jarak beranak (interval Kelahiran) rata-rata yaitu 7 bulan. Kata Kunci: Efisiensi Reproduksi, Ternak Babi Lokal, Responden, Kotaraya, Kecamatan Mepanga, Kabupaten Parigi Moutong.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up