Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulPERKEMBANGAN USAHA PETERNAKAN AYAM PETELUR DI KECAMATAN SIGI BIROMARU PASCA BENCANA GEMPA DAN LIKUIFAKSI
Nama: RIDHA AMALIA
Tahun: 2019
Abstrak
Bencana alam gempa bumi merupakan fenomena alam yang setiap saat dapat terjadi dipermukaan bumi. Di Kabupaten Sigi beberapa menit setelah kejadian gempa bumi di Palu Sulawesi Tengah, muncul semburan lumpur yang besar dibagian atas, perbatasan antara desa Sidera dengan Jono Oge. di Kecamatan Sigi Biromaru, merupakan salah satu kecamatan yang terkena dampak bencana gempa bumi dan likuifaksi terutama dibidang peternakan khususnya peternakan ayam petelur. Perkembangan usaha peternakan ayam petelur di Kecamatan Sigi Biromaru Kabupaten Sigi sebelum gempa ada 7 usaha peternakan ayam petelur, setelah gempa usaha yang tersisa tinggal 1 dan ke 6 usaha lainnya mengalami kerusakan yang cukup parah dan mengalami kebangkrutan, akibatnya ke 6 usaha ini tidak berusaha lagi. Peneletian ini bertujuan untuk mengetahui perkembangan usaha peternakan ayam petelur di Kecamatan Sigi Biromaru pasca bencana gempa dan likuifaksi. Penelitian ini dilaksanakan pada tanggal 28 April – 28 Mei 2019. Model analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis deksriptif yang menggambarkan situasi atau kejadian serta membuat deksripsi, gambaran atau lukisan secara polaatis, factual dan akurat mengenai fakta – fakta, sifat – sifat serta hubungan antar fenomena yang diselidiki oleh peneliti. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perkembangan usaha peternakan ayam petelur di Kecamatan Sigi Biromaru mengalami kerusakan fasilitas kemudian secara finansial masih mampu untuk beroperasi dan kerugian yang cukup besar.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up