Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulKajian Aktivitas Antioksidan Dan Total Mikroba Bakso Sapi Dengan Penambahan Asap Cair Sabut Kelapa
Nama: SUKMAWATI
Tahun: 2019
Abstrak
Sukmawati (O121 15 108 ). Kajian aktivitas antioksidan dan total mikroba bakso sapi dengan penambahan asap cair ( Minarny Gobel , 2019 ) Bakso adalah produk olahan daging giling yang dicampur dengan tepung dan bumbu-bumbu serta bahan lain yang dihaluskan, kemudian dibentuk bulatan - bulatan direbus hingga matang. Asap cair merupakan suatu campuran dispersi asap dalam air yang dibuat dengan mengkondensasikan asap hasil pembakaran sabut yang mengandung senyawa fenol yang berperan sebagai antioksidan dan dapat meningkatakan daya tahan dan kualitas bahan pangan dan asap cair mempunyai kegunaan yang sangat besar sebagai pemberi rasa dan aroma yang spesifik juga sebagai pengawet karena sifat antimikroba dan antioksidannya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui aktivitas antioksidan dan total mikroba bakso sapi dengan penambahan asap cair sabut kelapa. Penelitian ini telah dilaksanakan di laboratrium Teknologi Pengolahan Fakultas Peternakan dan Perikanan Universitas Tadulako dan uji analisis di Laboratrium Teknologi Hasil Pertanian Fakultas Teknologi Hasil Pertanian Universitas Brawijaya (UB) Malang. Mulai 10 Januari – 20 April 2019 Rancangan percobaan yang digunakan Rancangan acak lengkap (RAL) dengan 5 perlakuan setiap perlakuan di ulang sebanyak 4 kali sehingga terdapat 5X4= 20 unit percobaan. Perlakuan yang dianalisis yaitu aktivitas antiosidan dan total mikroba dengan kosentrasi asap cair 0% - 2%. Hasil análisis ragam menunjukkan bahwa perlakuan menunjukkan pengaruh sangat nyata (P<0,01) terhadap aktivitas antioksidan dan total mikroba bakso dengan penambahan asap cair. Hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa semakin tinggi penambahan konsentrasi asap cair dari 0% - 2% mampu menurunkan aktivitas antioksidan bakso sapi dari 528,53 ml - 311,51 ml, dan total mikroba bakso sapi dari 6,35 x103CFU/g menjadi 1,1 x 103CFU/g. Kata kunci : Bakso sapi , asap cair , antioksidan , total mikroba.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up