Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulPERSEPSI MASYARAKAT DARI ASPEK SOSIAL BUDAYA TERHADAP PENGELOLAAN AREAL PENGEMBALAAN DI TAHURA SULAWESI TENGAH
Nama: MOHAMMAD TOFAN
Tahun: 2019
Abstrak
RINGKASAN Mohammad Tofan (O 121 15 068). Persepsi Masyarakat Dari Aspek Sosial Budaya Terhadap Pengelolaan Areal Pengembalaan Di Tahura Sulawesi Tengah. (Ir. Jamlis Lahandu, M.Si dan Dr. Ir. Haerani Maksum, M.P) Aspek sosial budaya sangat berpengaruh di lingkungan masyarakat karena merupakan suatu kegiatan yang sudah dilakukan turun temurun dan menjadi kebiasaan masyarakat. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui persepsi masyarakat dari aspek sosial budaya tentang pengelolaan areal pengembalaan di tahura. Penelitian ini telah di laksanakan didua kecamatan yaitu Kecamatan Mantikulore dan Kecamatan Sigi Biromaru, selama satu bulan yaitu bulan Mei 2019, menggunakan model analisis deskritif, dengan metode observasi dan wawancara. Hasil penelitian menunjukan bahwa persepsi masyarakat dari aspek sosial budaya terhadap pengelolaan areal pengembalaan di tahura sulawesi tengah adalah adanya budaya beternak atau mengembalakan ternak yang di sebut dengan Lambara serta kalantaro sebagai tempat hunian yang digunakan untuk menjalankan Lambara. Pengelolaan areal pengembalaan di tahura mempunyai batas-batas pengembalaan yang mempunyai aturan dan harus di patuhi oleh masyarakat. Kata Kunci : Persepsi masyarakat, sosial budaya, tahura sulawesi tengah.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up