Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulPERFORMA PERTUMBUHAN AYAM PETELUR PERIODE STARTER YANG DIBERI RANSUM MENGANDUNG TEPUNG DAUN PEPAYA
Nama: RAHMAT ADI PUTRA
Tahun: 2019
Abstrak
RINGKASAN Rahmat Adi Putra (O 121 15 028) Performa Pertumbuhan Ayam Petelur Periode Starter Yang Diberi Ransum Mengandung Tepung Daun Pepaya (Dwi Sulistiawati 2019) Ransum merupakan salah satu faktor yang penting dalam usaha peternakan ayam petelur. Jumlah dan kandungan zat-zat pakan yang diperlukan harus memadai untuk mencapai pertumbuhan dan produksi yang optimal, tetapi apabila ditinjau dari aspek ekonomis, biaya ransum pada umumnya sangat tinggi hingga mencapai 70?ri total biaya produksi. Daun pepaya sangat berguna untuk kesehatan ternak, seperti meningkatkan nafsu makan dan bahkan pada unggas petelur dapat meningkatkan warna kuning telur menjadi lebih baik. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui performan ayam ras petelur periode starter. Penelitian ini menggunakan ayam ras petelur umur sehari (DOC) sebanyak 60 ekor dan ditempatkan pada petakan kandang berdasarkan rancangan acak lengkap (RAL) dengan 5 perlakuan dan 4 ulangan. Setiap petakan ditempatkan 3 ekor ayam ras petelur. Ransum kontrol terdiri dari jagung giling, dedak padi, tepung kedelai, tepung ikan, dan top mix. Perlakuan meliputi (R0) Ransum kontrol tanpa tepung daun pepaya, (R1) ransum kontrol dengan 2% tepung daun pepaya, (R2) ransum kontrol dengan 4% tepung daun pepaya, (R3) ransum kontrol dengan 6% tepung daun pepaya, (R4) ransum kontrol dengan 8% tepung daun pepaya. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengaruh pemberian tepung daun pepaya dalam ransum memberi pengaruh tidak nyata (P>0,05) terhadap konsumsi, pertambahan bobot badan, dan konversi ransum. Hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa penggunaan tepung daun pepaya dalam ransum ayam petelur periode starter sampai taraf 8% tidak berpengaruh terhadap konsumsi ransum, pertambahan bobot badan, dan konversi ransum. Kata Kunci : Ayam Ras Petelur, Pertumbuhan, Tepung Daun Pepaya

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up