JudulHUBUNGAN PENGETAHUAN DAN SIKAP IBU HAMIL TERHADAP EDUKASI PENGGUNAAN KOMPRES AIR HANGAT DIPOSYANDU MAWAR DESA LOBU KECAMATAN MOUTONG KABUPATEN PARIGI MOUTONG |
Nama: INDRI MUSDALIPA |
Tahun: 2025 |
Abstrak ABSTRAK HUBUNGAN PENGETAHUAN DAN SIKAP IBU HAMIL TERHADAP PENGGUNAAN KOMPRES AIR HANGAT DIWIYALAH KERJA PUSKESMAS MOUTONG INDRI MUSDALIPA (2024) Program Studi DIII Keperawatan Fakultas Kedokteran Universitas Tadulako Badariati, S. ST., M.Kes Latar Belakang: Kompres hangat adalah cara yang alami tanpa efek samping dan dapat dilakukan oleh siapapun dan kapanpun karena tidak perlu memiliki kemampuan khusus untuk melakukannya. Di Wilayah Kerja Puskesmas Moutong tahun 2024 terdapat 15 orang ibu hamil. Tujuan: Penelitian Untuk Mengetahui Hubungan Pengetahuan Dan Sikap Ibu Hamil Terhadap Penggunaan Kompres Air Hangat Di Wilayah Kerja Puskesmas Moutong. Metode: Penelitian deskriptif korelasional dengan desain pendekatan cross sectional. Melibatkan 15 ibu hamil Di Posyandu Mawar Desa Lobu Kecamatan Moutong Kabupaten Parigi Motong. Sampel yang digunakan yaitu total sampling. Teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner, dan observasi. Menggunakan Analisis data univariat dan bivariat. Hasil: tidak ada hubungan antara pengetahuan ibu terhadap penggunaan kompres air hangat dengan hasil uji chi-square test didapatkan p-value 0,919 > 0,05, dan tidak terdapat hubungan antara sikap ibu hamil dengan hasil uji chi-square test didapatkan p-value 0,876 > 0,05. Kesimpulan: tidak terdapat hubungan pengutahuan dan sikap ibu hamil terhadap penggunaan kompres air hangat Di Posyandu Mawar Desa Lobu Kecamatan Moutong Kabupaten Parigi Moutong Tahun 2024. Kata Kunci: Pengetahuan dan Sikap, Ibu Hamil, Kompres Air Hangat |