JudulPeran Komunikasi Keluarga Dan Kebijakan Kesehatan Kesehatan Terhadap Perilaku Merokok Pada Anak Di Wilayah Kerja Puskesmas Mamboro Kota Palu |
Nama: NASTESYA GEBRIELLA |
Tahun: 2020 |
Abstrak ABSTRAK Nastesya Gebriella. Peran Komunikasi Keluarga dan Kebijakan Kesehatan terhadap Perilaku Merokok pada Anak di Wilayah Kerja Puskesmas Mamboro Kota Palu (di bawah bimbingan Muh. Ryman Napirah) Peminatan Administrasi dan Kebijakan Kesehatan Program Studi Kesehatan Masyarakat Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Tadulako Maret 2020 Masalah merokok pada anak masih terus terjadi. Data Dinas Kesehatan Kota Palu tahun 2018 menunjukkan jumlah perokok di bawah umur 18 tahun sebanyak 969 anak merokok dan jumlah perokok tertinggi ketiga terdapat di wilayah kerja Puskesmas Mamboro, yaitu 49 anak merokok. Berdasarkan survei pendahuluan yang dilakukan pada anak sekolah di Kelurahan Mamboro, Mamboro Barat dan Taipa hanya beberapa orang anak yang biasa dimintai pendapat oleh orang tua mereka dan yang merasa takut ketika melihat gambar peringatan gangguan kesehatan, sementara semua anak mengatakan mereka mudah mendapatkan rokok karena memiliki uang jajan serta banyak warung menjual rokok secara eceran, tetapi hanya beberapa orang anak yang mengetahui adanya kebijakan kawasan tanpa rokok. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui peran komunikasi keluarga dan kebijakan kesehatan terhadap perilaku merokok pada anak di wilayah kerja Puskesmas Mamboro Kota Palu. Jenis penelitian ini adalah kuantitatif dengan pendekatan cross sectional study, pengambilan sampel menggunakan metode proportionate stratified random sampling. Jumlah sampel pada penelitian ini sebanyak 136 responden. Pengumpulan data menggunakan kuesioner dengan skala guttman. Data diperoleh berdasarkan analisis statistik menggunakan uji chi-square. Hasil penelitian menunjukkan ada hubungan pola komunikasi keluarga (p=0,003), gambar peringatan gangguan kesehatan (p=0,001), akses pendorong (p=0,000), dan kebijakan kawasan tanpa rokok (p=0,002) terhadap perilaku merokok pada anak di wilayah kerja Puskesmas Mamboro Kota Palu. Untuk melakukan pencegahan perilaku merokok pada anak, perlu dilakukan pemberian pemahaman mengenai bahaya rokok, mengajarkan anak tentang perilaku sehat dan tanpa rokok, dan mengajarkan tentang cara mengontrol dirinya agar tidak merokok. Kata Kunci: Komunikasi Keluarga, Kebijakan Kesehatan, Perilaku Merokok, Anak |