Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulManajemen Logistik Obat Pascabencana Di Instalasi Farmasi Rumah Sakit Umum Anutapura Palu Tahun 2020
Nama: SYARIFAH GHINA ATIKA
Tahun: 2022
Abstrak
ABSTRAK SYARIFAH GHINA ATIKA. Manajemen Logistik Obat Pascabencana di Instalasi Farmasi RSU Anutapura Palu Tahun 2020 (di bawah bimbingan Muh. Ryman Napirah). Peminatan Administrasi dan Kebijakan Kesehatan Program Studi Kesehatan Masyarakat Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Tadulako Agustus 2021 Manajemen perbekalan farmasi di rumah sakit merupakan salah satu aspek penting di rumah sakit. Berdasarkan studi pendahuluan diperoleh masalah bahwa bagian perencanaan masih kurang baik sehingga berdampak pada ketersediaan obat, karena perencanaan kurang baik mengakibatkan pegadaan obat sering terjadi keterlambatan tersedianya obat, gudang penyimpanan obat yang kurang memadai sehingga obat-obat beresiko mengalami kerusakan. Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui perencanaan, pengadaan, penyimpanan, pendistribusian, pemusnahan dan penarikan, dan pengendalian dalam pelaksanaan manajemen logistik obat pascabencana di instalasi farmasi RSU Anutapura Palu tahun 2020. Jenis penelitian adalah kualitatif dengan pendekatan studi kasus. Informan dalam penelitian ini terdiri dari informan kunci yaitu Kepala Instalasi Farmasi, informan biasa yaitu Kepala Gudang Farmasi, serta informan tambahan yaitu Staf Gudang Farmasi. Pengumpulan data melalui triangulasi teknik yakni wawancara mendalam, observasi, dan dokumentasi dengan menggunakan pedoman wawancara. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pelaksanaan manajemen logistik obat pascabencana di instalasi farmasi RSU Anutapura Palu dari segi perencanaan, pengadaan, penyimpanan, pendistribusian, pemusnahan dan penarikan, dan pengendalian sudah sesuai sebagaimana mestinya tetapi masih memiliki bebarapa kendala. Sehingga masih perlu meningkatkan pelaksanaan manajemen perbekalan farmasi yang lebih efektif dan efisien. Disarankan agar koordinasi pihak gudang dan direksi rumah sakit lebih optimal dalam pelaksanaan manajemen logistik obat. Kata Kunci: Manajemen Perbekalan, Logistik Obat, Pascabencana

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up