Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulPERILAKU PECANDU NARKOBA PASCA REHABILITASI PADA BADAN NARKOTIKA NASIONAL PROVINSI SULAWESI TENGAH TAHUN 2019
Nama: MUHAMMAD PRATAMA AJI SYAHPUTRA
Tahun: 2020
Abstrak
ABSTRAK MUHAMMAD PRATAMA AJI SYAHPUTRA Perilaku Pecandu Narkoba Pasca Rehabilitasi Pada Badan Narkotika Nasional Provinsi Sulawesi Tengah Tahun 2019 (di bawah bimbingan Herman ). Peminatan Promosi Kesehatan Program Studi Kesehatan Masyarakat Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Tadulako Skripsi, Januari 2020 Pengguna narkoba yang telah mengikuti program Pasca Rehabilitasi berjumlah 42%, sedangkan 58% pengguna narkoba tidak mengikuti proses pasca rehabilitasi sampai dengan selesai, yang diakibatkan oleh ketidakpatuhan mereka terhadap program yang diberikan. Data pengguna narkoba yang sudah di rehabilitasi di klinik BNNP Sulteng tahun 2016, yaitu sebanyak 106 orang, kemudian pada tahun 2017 sebanyak 116 orang, dan data tahun 2018 yang sudah di rehabilitasi menurun menjadi 60 orang. Tujuan penelitian untuk mendapatkan informasi mengenai perilaku pecandu narkoba pasca rehabilitasi pada Badan Narkotika Nasional Provinsi Sulawesi Tengah. Jenis penelitian yang dilakukan adalah penelitian kualitatif. Pengumpulan data dilakukan dengan indepth interview. Informan penelitian sebanyak 13 informan yang ditentukan dengan teknik purposive sampling. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa setelah 1 bulan lebih menjalani proses pasca rehabilitasi narkoba, klien sudah berniat untuk pulih dan menjalani tahap pasca rehabilitasi. Dukungan sosial sangat penting untuk menjaga proses pemulihan seperti dari lingkungan keluarga, guru, teman, bahkan dari lingkungan tempat pasca rehabilitasi. Informasi yang didapatkan klien yaitu dari guru yang ada di sekolah dan informasi dari BNN Kota Palu. Fasilitas kesehatan yang diberikan juga membantu dalam proses pemulihan, dan keputusan pribadi untuk melanjutkan pemulihan mempengaruhi perilaku pecandu narkoba pasca rehabilitasi. Saran kepada pihak BNNP Sulteng yaitu agar lebih sering dalam melakukan sosialisasi kepada masyarakat khususnya kepada para pelajar yang ada di kota palu yang mengkonsumsi narkoba, agar mau mengikuti program rehabilitasi hingga pasca rehabilitasi. Kata Kunci : Pasca rehabilitasi, Narkoba, BNN Provinsi Sulawesi Tengah

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up