JudulHubungan Perilaku Hidup Bersih Dan Sehat (PHBS) Ditinjau Dari Sanitasi Lingkungan SD Alkhairaat Mamboro Terhadap Kejadian Diare |
Nama: DIFA MARINDA |
Tahun: 2025 |
Abstrak ABSTRAK Latar Belakang: Diare adalah salah satu gangguan sistem pencernaan yang terjadi akibat adanya suatu infeksi bakteri escherichia coli. Seseorang bisa dikatakan diare apabila ditandai dengan perubahan peningkatan volume, ke- enceran dan frekuensi seperti lebih dari 3 kali/hari. Tujuan: Untuk mengetahui hubungan antara perilaku hidup bersih dan sehat (PHBS) ditinjau dari sanitasi lingkungan SD Alkhairaat Mamboro terhadap kejadian diare. Metode: Penelitian ini merupakan penelitian observasional analitik, dengan desain penelitian cross sectional. Populasi yang digunakan yaitu siswa SD Alkhairaat Mamboro sebanyak 70 siswa, dengan teknik pengambilan sampel menggunakan purposive sampling diperoleh jumlah 63 sampel, kemudian dengan uji statistik chi square. Hasil: Hasil penelitian menunjukkan terdapat 5 indikator perilaku hidup bersih dan sehat (PHBS) yaitu mencuci tangan nilai p = 0,042, konsumsi jajanan nilai p = 0,627, penggunaan jamban nilai p = 0,511, membuang sampah pada tempatnya nilai p = 0,395 dan memberantas jentik nyamuk nilai p = 0,596. Kesimpulan: Dari 5 indikator perilaku hidup bersih dan sehat (PHBS) hanya 1 indikator yang menunjukkan ada hubungan dengan kejadian diare yaitu mencuci tangan dengan nilai p = 0,042 (<0,05). Kata kunci: Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS), Sanitasi Lingkungan, Diare |