Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulPENGARUH EDUKASI MELALUI MEDIA VIDEO STOP MOTION TERHADAP PERILAKU PENCEGAHAN KECACINGAN PADA ANAK SD NEGERI INTI LORU KABUPATEN SIGI
Nama: DIAZ ADITYA HAMDANI
Tahun: 2022
Abstrak
PENGARUH EDUKASI MELALUI MEDIA VIDEO STOP MOTION TERHADAP PERILAKU PENCEGAHAN KECACINGAN PADA ANAK SD NEGERI INTI LORU KABUPATEN SIGI *Diaz Aditya Hamdani**Vera Diana Towidjojo ***Ketut Suarayasa**Nur Indang *Mahasiswa Kedokteran, Fakultas Kedokteran, Universitas Tadulako **Dosen Bagian Parasitologi, Fakultas Kedokteran, Universitas Tadulako ***Dosen Bagian Ilmu Kesehatan Masyarakat, Fakultas Kedokteran, Universitas Tadulako ABSTRAK Pendahuluan : Kecacingan merupakan penyakit infeksi yang disebabkan oleh parasit berupa cacing. Menjaga kebersihan tubuh meliputi rambut, mata, hidung, mulut, gigi, kulit, ketiak, dan kuku dapat mencegah terjadinya kecacingan. Anak kecil kerap kali tidak menjaga kebersihan maka dari itu kemungkinan untuk terserang penyakit akan meningkat, sehingga diperlukan edukasi lebih lanjut mengenai kecacingan. Edukasi dapat dilakukan melalui berbagai media salah satunya media video stop motion. Tujuan : Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh edukasi melalui media video stop motion terhadap perilaku pencegahan kecacingan pada anak SD Negeri Inti Loru Kabupaten Sigi. Metode : Penelitian ini adalah penelitian Pre-Eksperimental Design, dengan metode One Group Pretest-Posttest. Sampel penelitian terdiri atas 51 orang siswa-siswi sekolah dasar kelas IV sampai VI. Hasil : Dari 51 sampel sebelum di edukasi memiliki tingkat perilaku pencegahan kecacingan kategori baik sebanyak 20 orang (39,2%), cukup 20 orang (39,2%), kurang 11 orang (21,6%) sedangkan setelah diberikan edukasi tingkat perilaku pencegahan kecacingan kategori baik sebanyak 32 orang (62,7%), cukup 15 orang (29,4%), dan kurang 4 orang (7,8). Hasil uji wilcoxon didapatkan signifikasi 0,000 (>0,05) yang artinya memiliki pengaruh antara edukasi dan perilaku. Kesimpulan : Terdapat pengaruh yang signifikan antara edukasi melalui media video stop motion terhadap perilaku pencegahan kecacingan pada anak SD Negeri Inti Loru Kabupaten Sigi. Kata Kunci: Kecacingan, Perilaku Pencegahan Kecacingan, Video Stop Motion

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up