Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulHUBUNGAN ANTARA POLA MAKAN DENGAN KEJADIAN SINDROM DISPEPSIA PADA MAHASISWA PREKLINIK FAKULTAS KEDOKTERAN UNIVERSITAS TADULAKO ANGKATAN 2021
Nama: IFAT MABRUKA
Tahun: 2022
Abstrak
Latar Belakang: Dispepsia merupakan salah satu penyakit tidak menular yang sekaligus merupakan satu dari sekian banyaknya gangguan saluran pencernaan yang cukup umum dan sering diderita oleh banyak orang dari berbagai kalangan. Adanya pola makan yang tidak teratur dan kecenderungan mengonsumsi makanan yang kurang baik secara langsung akan mempengaruhi organ-organ pencernaan dan menjadi pencetus penyakit pencernaan seperti dispepsia. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara pola makan dengan kejadian sindrom dispepsia pada mahasiswa preklinik Fakultas Kedokteran Universitas Tadulako angkatan 2021. Metode: Penelitian ini menggunakan metode penelitian observasional analitik dengan pendekatan cross-sectional. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah total sampling dengan jumlah sampel berdasarkan kriteria inklusi dan eksklusi sebanyak 146 mahasiwa. Instrumen penelitian menggunakan kuesioner dan analisis data pada perangkat SPSS menggunakan uji Chi-square. Hasil: Responden yang memiliki kebiasaan pola makan tidak teratur sebanyak 11%. Responden yang memiliki kebiasaan mengonsumsi makanan dan minuman iritatif sebanyak 43,2%. Angka kejadian sindrom dispepsia didapatkan sebanyak 61%. Berdasarkan hasil uji Chi-square, terdapat hubungan antara keteraturan makan dengan sindrom dispepsia (p=0,010) dan terdapat hubungan antara konsumsi makanan dan minuman iritatif dengan sindrom dispepsia (p=0,037). Kesimpulan: Terdapat hubungan antara pola makan (keteraturan makan dan konsumsi makanan dan minuman iritatif) dengan kejadian sindrom dispepsia pada mahasiswa preklinik Fakultas Kedokteran Universitas Tadulako angkatan 2021. Kata Kunci: Sindrom dispepsia, pola makan, mahasiswa

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up