JudulFAKTOR-FAKTOR YANG BERHUBUNGAN TERHADAP KEBERHASILAN PENGOBATAN TB PARU DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS NOSARARA KOTA PALU |
Nama: KHAERUNNISA |
Tahun: 2024 |
Abstrak FAKTOR-FAKTOR YANG BERHUBUNGAN TERHADAP KEBERHASILAN PENGOBATAN TB PARU DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS NOSARARA KOTA PALU Khaerunnisa* Nur Syamsi** *Mahasiswa Fakultas Kedokteran, Universitas Tadulako **Departeman Farmakologi, Fakultas Kedokteran, Universitas Tadulako ABSTRAK Pendahuluan : Berdasarkan data dari WHO, menunjukkan prevalensi TB di dunia mengalami peningkatan dan Indonesia berada pada peringkat ketiga tertinggi kasus TB setelah India dan Cina. Banyak Faktor yang berpengaruh dalam keberhasilan pengobatan TB Paru berdasarakan data WHO keberhasilan pengobatan pasien TB selama 10 tahun dengan data tertinggi pada tahun 2010 sebesar 89,2% sedangkan pada tahun 2020 keberhasilan pengobatan berada pada angka 82,7?n mengalami peningkatan di tahun 2021 sebesar 83%. Tujuan : Untuk mengetahui faktor-faktor yang berhubungan terhadap keberhasilan pengobatan TB Paru di wilayah kerja puskesmas Nosarara Kota Palu. Metode : Jenis penelitian yang digunakan yaitu penelitian observasional yang dilakukan dengan metode survey analytic. Penelitian dengan pendekatan cross sectional adalah salah satu desain penelitian yang bertujuan untuk mengetahui faktor-faktor yang berhubungan terhadap keberhasilan pengobatan TB Paru di Puskesmas Nosarara. Hasil : Hasil yang didapatkan adalah adanya hubungan signifikan antara Tingkat Pendidikan, Efek Samping OAT, Sikap Petugas Kesehatan, Dukungan Keluarga dan Pekerjaan terhadap Keberhasilan Pengobatan TB Paru dengan P-Value 0,000; 0,004; 0,029; 0,012; 0,043. Tidak adanya hubungan yang signifikan antara Wilayah Tempat Tinggal, Akses Pelayanan dan Penghasilan terhadap Keberhasilan Pengobatan TB Paru dengan P-Value 0,439; 1,000; 1,000. Kesimpulan : Adanya faktor yang hubungan terhadap Keberhasilan Pengobatan TB Paru yaitu Tingkat Pendidikan, Efek Samping OAT, Sikap Petugas Kesehatan, Dukungan Keluarga dan Pekerjaan. Adanya faktor yang tidak hubungan terhadap Keberhasilan Pengobatan TB Paru yaitu Wilayah Tempat Tinggal, Akses Pelayanan dan Penghasilan. Kata Kunci : Faktor, Keberhasilan Pengobatan, TB Paru. |