Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulGAMBARAN KONSUMSI BUAH DAN SAYUR SERTA STATUS GIZI MAHASISWA KEDOKTERAN UNTAD SELAMA MASA PANDEMI COVID-19
Nama: SAHARUDIN
Tahun: 2021
Abstrak
GAMBARAN KONSUMSI BUAH DAN SAYUR SERTA STATUS GIZI MAHASISWA KEDOKTERAN UNTAD SELAMA MASA PANDEMI COVID-19 Saharudin* Sumarni** *Mahasiswa Fakultas Kedokteran, Universitas Tadulako **Departemen Ilmu Gizi, Fakultas Kedokteran, Universitas Tadulako ABSTRAK Latar belakang : Dalam upaya penanggulangan COVID-19, diperlukan panduan bagi masyarakat baik untuk diri sendiri maupun orang di sekitar. Dalam panduan yang telah di tetapkan saat melakukan sosial distancing penting untuk melakukan perilaku hidup bersih dan sehat (PHBS), melakukan aktivitas fisik, sering mencuci tangan, menerapkan etika batuk/bersin dan mengonsumsi makanan bergizi yang dapat meningkatkan sistem imun. Mengkonsumsi buah dan sayur merupakan sumber terbaik berbagai vitamin dan mineral yang berperan sebagai antioksidan dalam tubuh yang dapat membantu meningkatkan imunitas tubuh pada masa pandemi COVID-19. Tujuan : Untuk mengetahui gambaran kecukupan konsumsi buah dan sayur, asupan vitamin dan mineral, serta status gizi Mahasiswa Kedokteran UNTAD selama masa pandemi COVID-19. Metode : Jenis penelitian ini merupakan penelitian deskriptif observasional yang menggunakan pendekatan survey. Penelitian ini menggunakan tehnik total sampling pada mahasiswa Fakultas Kedokteran Universitas Tadulako Angkatan 2019 dengan jumlah sampel sebanyak 145 mahasiswa. Data asupan buah dan sayur serta status gizi diperoleh melalui Food recall 24 hours yang dilakukan selama 3 hari kemudian dianalisis menggunakan aplikasi nutrisurvey. Hasil : Hasil penelitian ini menunjukan konsumsi buah dan sayur kategori cukup sebanyak 4 mahasiswa (3%) dan konsumsi buah dan sayur kategori kurang sebanyak 141 mahasiswa (97%). Asupan vitamin A sebanyak 33 mahasiswa (23%), asupan vitamin C sebanyak 29 mahasiswa (20%), dan asupan vitamin E sebanyak 83 mahasiswa (57%). Asupan mineral kalsium sebanyak 3 mahasiswa (2%), asupan besi sebanyak 15 mahasiswa (10%), dan asupan seng sebanyak 3 mahasiswa (2%). Status gizi sebanyak 94 mahasiswa (65%) kategori normal, 28 mahasiswa (19%) kategori kurus, dan 23 mahasiswa (16%) kategori gemuk. Kesimpulan : Sebagian besar konsumsi buah dan sayuran, serta asupan vitamin dan mineral mahasiswa Fakultas Kedokteran Universitas Tadulako angkatan 2019 tidak cukup berdasarkan Angka Kecukupan Gizi (AKG) tahun 2019. Diharapkan mahasiswa mengkonsumsi makanan yang beragam, atau bila perlu mengkonsumsi penambahan suplemen vitamin dan mineral untuk mencukupi kebutuhan vitamin dan mineral selama pandemi COVID-19. Kata kunci : Konsumsi buah dan sayur, vitamin dan mineral, mahasiswa, COVID-19

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up