Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulEFEKTIVITAS ANTIBAKTERI EKSTRAK BIJI KELOR (Moringa Oleifera L.) TERHADAP Staphylococcus Aureus
Nama: MUH. AMAL AMANAH
Tahun: 2023
Abstrak
ABSTRAK EFEKTIVITAS ANTIBAKTERI EKSTRAK BIJI KELOR (Moringa oleifera L.) TERHADAP Staphylococcus aureus Muh. Amal Amanah1 , Haerani Harun2 1Mahasiswa Kedokteran, Fakultas Kedokteran, Universitas Tadulako 2Departemen Ilmu Patologi Klinik, Fakultas Kedokteran, Universitas Tadulako Pendahuluan : Tumbuhan kelor atau Moringa oleifera L. Adalah salah satu tumbuhan yang memiliki banyak manfaat. Tumbuhan kelor mengandung zat aktif seperti tanin, flavonoid, saponin, dan polifenol yang dapat berperan sebagai antibakteri. Bakteri Staphylococcus aureus merupakan bakteri gram positif yang bersifat patogen. Bakteri ini dapat menginfeksi saluran pernapasan dan kulit contohnya penyakit selulitis yang merupakan infeksi pada kulit. Tujuan : Untuk mengetahui efek antibakteri pada ekstrak biji kelor terhadap pertumbuhan Staphylococcus aureus. Metode : Penelitian ini menggunakan metode eksperimen laboratorium dengan rancangan penelitian Post test only group design untuk melihat daya hambat ekstrak biji kelor terhadap pertumbuhan Staphylococcus aureus. Hasil : Didapatkan hasil rata-rata diameter zona hambat ekstrak biji kelor terhadap bakteri Staphylococcus aureus, yaitu nilai tertinggi pada konsetrasi 800,52 mm. Sedangkan nilai terendah pada konsetrasi 20,54 mm. Kemudian data di uji dengan uji one way ANOVA sehingga didapatkan nilai (p=0,001) yang berarti terdapat perbedaan bermakna secara statistik. Selanjutnya dilakukan uji post hoc LSD untuk menentukan besaran nilai perbedaan setiap kelompok sehingga didapatkan nilai (p=0,001) yang berarti terdapat nilai perbedaan yang signifikan. Kesimpulan : Ekstrak biji kelor dengan konsentrasi 20%, 40%, 60%, dan 80% memiliki daya hambat terhadap pertumbuhan bakteri Staphylococcus aureus. Kata Kunci : Ekstrak biji kelor, Moringa oleifera L, Antibakteri, Staphylococcus aureus

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up