Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulAnalisis Tingkat Kerawanan Tanah Longsor Menggunakan Sistem Informasi Geografis (SIG) Di Kecamatan Sirenja Kabupaten Donggala
Nama: PUTRA REZKI
Tahun: 2023
Abstrak
Bencana tanah longsor sering terjadi hampir di setiap musim penghujan terutama di daerah dengan lereng yang curam. Seperti yang terjadi di Kecamatan Sirenja Kabupaten Donggala khususnya di Desa Lende Ntovea pada 15 Januari 2021 dimana bencana tanah longsor disertai tumbangnya pohon menyebabkan antrian kendaraan dikarenakan longsoran tanah menutupi jalan. Dari permasalahan tersebut, maka dilakukannya penelitian yang bertujuan untuk mengetahui tingkat kerawanan tanah longsor menggunakan SIG di Kecamatan Sirenja Kabupaten Donggala. Penelitian ini dilakukan selama tiga bulan yakni dimulai dari bulan Desember 2022 sampai dengan bulan Februari tahun 2023, dengan lokasi penelitian di Kecamatan Sirenja Kabupaten Donggala. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah skoring dan pembobotan. Skoring dan pembobotan dilakukan terhadap beberapa parameter yaitu: curah hujan, kemiringan lereng, jenis tanah, tutupan lahan, dan jenis batuan. Berdasarkan hasil penelitian analisis tingkat kerawanan tanah longsor menggunakan sistem informasi geografis (SIG) yang telah dilakukan di Kecamatan Sirenja Kabupaten Donggala dihasilkan 4 (empat) tingkat kerawanan longsor yaitu tingkat kerawanan tinggi dengan nilai 3,16 – 3,18 seluas 38,88 Ha, tingkat kerawanan sedang dengan nilai 2,48 – 3,08 seluas 22.522,19 Ha, tingkat kerawanan rendah dengan nilai 1,78 – 2,38 seluas 3.760,29 Ha dan tingkat kerawanan sangat rendah dengan nilai 1,28 – 1,68 seluas 12,09 Ha.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up