Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulPERAN PENDAMPING TERHADAP PEMBANGUNAN HUTAN DESA DI DESA TONGKU KECAMATAN TOJO KABUPATEN TOJO UNA-UNA
Nama: SRI DEWI
Tahun: 2021
Abstrak
RINGKASAN Sri Dewi – L 131 16 442, Peran Pendamping Terhadap Pembangunan Hutan Desa di Desa Tongku Kecamatan Tojo Kabupaten Tojo Una-Una oleh Prof. Dr. Ir. Syukur Umar, DESS Hutan Desa salah satunya berada di Desa Tongku Kecamatan Tojo Kabupaten Tojo Una-Una. Hutan Desa Tongku baru berdiri dan disahkan langsung oleh KPH Sivia Patuju pada tahun 2017. Lewat mekanisme perhutanan sosial, masyarakat diberi akses mengelola hutan demi peningkatan kesejahteraan. Dalam konteks reforma agraria, masyarakat diberi tanah atau lahan untuk menjadi milik. Untuk tata batas Hutan Desa Tongku ini baru akan dimulai pada akhir tahun 2019. Pengetahuan akan pentingnya peran pendamping terhadap pembangunan Hutan Desa Tongku perlu diketahui agar keselarasan dan timbal balik antara penegak kepentingan dan masyarakat sekitar hutan bisa berjalan dengan baik. Penelitian ini bertujuan untuk peran pendamping dalam pembangunan hutan desa di desa Tongku Kecamatan Tojo Kabupaten Tojo Una-Una. Penelitian ini telah dilakukan selama dua bulan, yaitu bulan Oktober sampai Desember 2019. Lokasi penelitian ini bertempat di Desa Tongku Kecamatan Tojo Kabupaten Tojo Una-Una. Teknik penentuan responden dalam penelitian ini menggunakan purposive sampling dengan cara menentukan responden berdasarkan keperluan peneliti dan dipilih dengan sengaja berdasarkan pertimbangan tertentu. responden yang dibutuhkan dalam penelitian ini sebanyak 35 responden (20%) dari 278 KK. Analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis deskriptif kuantitatif dengan pendekatan Skala Likert. Hasil penelitian menyatakan bahwa pendamping memiliki peran yang sangat penting bagi kegiatan pembangunan hutan desa karena setiap kegiatan yang dilakukan oleh pendamping seperti memfasilitasi hutan desa, membimbing pemanfaatan hhbk, membentuk kelompok usaha perhutanan sosial serta peningkatan usaha ekonomi kreatif sangat penting untuk pembangunan hutan desa.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up