JudulPENGARUH UKURAN DIAMETER DAN LAMA PENYIMPANAN TERHADAP PERTUMBUHAN STEK BATANG KELOR (Moringa Oleifera Lam.) |
Nama: INDRA SETIAWAN |
Tahun: 2021 |
Abstrak Penelitian ini bertujuan mengetahui ukuran panjang dan diameter stek batang yang baik menghasilkan bibit kelor (Moringa oleifera Lam.). Penelitian dilaksanakan pada Maret-Mei 2017 di lahan pembibitan berlokasi di Dasan Agung, Mataram, dengan ketinggian tempat 16 meter dpl. Metode yang digunakan adalah metode eksperimental dengan Rancangan Acak Lengkap dengan 3 ulangan dan masing-masing ulangan dipersiapkan 5 unit serial unit percobaan. Perlakuan panjang stek 25 cm, 50 cm, dan 75 cm dikombinasikan dengan diameter stek 3-4 cm, 4,1-5 cm, dan 5,1-6 cm. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kombinasi panjang stek 75 cm dan diameter stek 5,1-6 cm menghasilkan bibit yang berkualitas baik. Semakin panjang stek (hingga 75 cm) dan juga semakin tebal diameter stek (5,1-6 cm) pertumbuhan bibit semakin baik. |