Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulSERANGAN HAMA CRUSTACEA PADA SEMAI DAN POHON Rhizophora Apiculata DI KAWASAN WISATA HUTAN MANGROVE KELURAHAN KABONGA BESAR KABUPATEN DONGGALA
Nama: AHMAD DHANI SHABRI THALIB
Tahun: 2022
Abstrak
RINGKASAN AHMAD DHANI SHABRI THALIB – L 131 16 010 : Serangan Hama Crustacea Pada Semai dan Pohon Rhizophora apiculata Di Kawasan Wisata Hutan Mangrove Kelurahan Kabonga Besar Kabupaten Donggala. Dibimbing Oleh Yusran. Mangrove merupakan ekosistem yang berada pada wilayah intertidal, dimana terjadi interaksi yang kuat antara perairan laut, payau, sungai dan terestrial. Interaksi ini menjadikan ekosistem mangrove mempunyai keanekaragam yang tinggi baik berupa flora maupun fauna. Tanaman mangrove biasanya sangat disukai oleh hama seperti serangga dan kepiting sejak pembibitan sampai umur 1 tahun, kebanyakan mangrove mati sebelum berusia 1 tahun dikarenakan serangan hama yang bisa mencapai 60%-70%. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui jenis Crustacea yang menjadi hama untuk semai dan pohon mangrove (Rhizophora apiculata) serta mengetahui tingkat kerusakan yang diakibatkannya. Penelitian dilakukan bulan Juni sampai Agustus 2021 Bertempat di Kawasan Wisata Hutan Mangrove, Kelurahan Kabonga Besar, Kabupaten Donggala, Provinsi Sulawesi Tengah. Metode penelitian ini adalah metode survey dengan teknik petak ganda dimana pengambilan data dan informasi menggunakan masing-masing 10 petak untuk semai dan 5 untuk petak pohon mangrove yang letaknya tersebar merata. Penempatan petak penelitian dilakukan secara purposive (secara acak) yaitu dengan pertimbangan ditemukan gejala kerusakan akibat Crustacea dan sarang atau tempat tinggal berupa lubang yang berada di sekitar semai dan pohon mangrove (Rhizophora apiculata) yang diamati. Hasil penelitian menunjukan bahwa serangan hama Crustacea berkisar antara 1,7% sampai 9% pada semai sedangkan pada pohon mangrove berkisar 4% sampai 10,5%. Dari hasil persentase kerusakan tanaman ini, diketahui bahwa kerusakan masih tergolong ringan dikarenakan rata-rata semai dan pohon mangrove (Rhizophora apiculata) yang tidak terserang masih lebih besar dari pada semai dan pohon mangrove (Rhizophora apiculata) yang terserang dalam satu plot pengamatan. Dari hasil penelitian juga ditemukan beragam jenis hama Crustacea yang menjadi hama diantaranya 2 spesies (Uca spp) dengan jumlah paling dominan, dan 1 spesies Episesarma sp dari family Sesarmidae. Spesies (Uca spp) yang dimaksud adalah Uca perplexa dan Uca annulipes.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up