Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulPENGARUH KOMBINASI KOMPOS BONGGOL PISANG (Musa Balbissiana Colla) DAN FUNGI MIKORIZA ARBUSKULAR PADA MEDIA TUMBUH TERHADAP PERTUMBUHAN SEMAI CEMPAKA (Elmerrillia Ovalis (Miq) Dandy)
Nama: EKA PUTRI OKTAVIANI
Tahun: 2020
Abstrak
Aplikasi kompos dan fungi mikoriza arbuscular merupakan salah satu teknologi yang ramah lingkungan untuk meningkatkan kesuburan media tanam sehingga bibit yang dihasilkan lebih berkualitas. Bonggol atau batang pisang merupakan bahan organik yang memiliki beberapa kandungan kandungan unsur hara baik makro maupun mikro, beberapa diantaranya adalah unsur hara makro N, P dan K, serta mengandung kandungan kimia berupa karbohidrat yang dapat memacu pertumbuhan mikroorganisme di dalam tanah. Manfaat yang diperoleh tanaman inang dengan adanya FMA yaitu meningkatkan serapan hara dari tanah ke dalam akar. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh penambahan kompos bonggol pisang (Musa balbissiana Colla) dan fungi mikoriza arbuscular pada media tumbuh terhadap pertumbuhan semai cempaka (Elmerrillia ovalis (Mig) Dandy). Penelitian ini dilaksanakan di persemaian CV. Andro Jaya. Kelurahan Kawatuna, Kecamatan Palu Selatan, Kota Palu, Sulawesi Tengah, yang dari bulan April sampai dengan Juni 2019. Penelitian ini menggunakan metode Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan empat perlakuan dan tujuh ulangan, sehingga terdapat 28 unit percobaan. Perlakuan yang diberikan yaitu: P0 = Tanah tanpa Kompos Bonggol Pisang dan Mikoriza (Kontrol), P1 = Tanah : Kompos bonggol Pisang kepok 3:1, P2 = Tanah : mikoriza 10 g, P3 = Tanah : Kompos bonggol Pisang kepok (3:1) + mikoriza 10 g. Parameter yang diamati pada penelitian ini adalah pertambahan tinggi, pertambahan diameter, pertambahan jumlah daun, serta berat basah dan berat kering tajuk dan akar. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kombinasi kompos bonggol pisang dan fungi mikoriza arbuscular pada media tumbuh berpengaruh nyata terhadap pertumbuhan jumlah daun dan berat kering, tetapi berpengaruh tidak nyata terhadap pertumbuhan tinggi, diameter dan berat basah. Perlakuan kompos bonggol pisang + tanah (P1) memberikan pengaruh terbaik pada semua parameter yaitu pertambahan diameter dengan rata-rata 0,70 mm, pertambahan tinggi dengan rata-rata 2,70 cm, pertambahan jumlah daun 1,70 helai, berat basah dengan rata-rata 2,90 g, berat kering dengan rata-rata 0,60 g.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up