JudulPERAN SERTA KELOMPOK TANI DALAM PELESTARIAN EKOWISATA MANGROVE DI KELURAHAN KABONGABESAR KECAMATAN BANAWA KABUPATEN DONGGALA |
Nama: BELA SAFIRA |
Tahun: 2022 |
Abstrak RINGKASAN Bella Safira – L 131 14 350, Peran Serta Kelompok Tani Dalam Potensi Pengembangan Ekowisata Mangrove di Kelurahan Kabonga Besar Kecamatan Banawa Kabupaten Doggala, dibimbing oleh. Dr. Golar, S.Hut., M.Si dan Budi Setiawan, S.Pd., M.P Hutan mangrove merupakan ekosistem utama pendukung kehidupan penting di wilayah pesisir dan kelautan. Ekosistem hutan mangrove sangat rapuh dan mudah rusak. Kerusakan bisa saja disebabkan oleh tindakan mekanis secara langsung, seperti memotong, membongkar dan lain sebagainya. Peran serta adalah ikut sertanya seluruh anggota dalam memecahkan permasalahan-permasalahan tersebut. Peran serta merupakan suatu bentuk perilaku nyata. Sedangkan Kelompok tani adalah kumpulan-kumpulan petani yang dibentuk atas dasar kesamaan kepentingan, kondisi lingkungan (sosial, ekonomi, sumberdaya), keakraban yang dipimpin oleh seorang ketua (Keputusan Menteri Pertanian RI, 1992). Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui Peran Serta Kelompok Tani dalam Pelestarian Ekowisata Mangrove di Kelurahan Kabonga Besar, Kecamatan Banawa, Kabupaten Donggala. Penelitian dilaksanakan di Ekowisata Mangrove Kelurahan Kabonga Besar, Kecamatan Banawa, Kabupaten Donggala. Selama ± 2 bulan, dari bulan Mei 2019 hingga Juli 2019. Alat yang digunakan dalam penelitian ini adalah alat tulis menulis yang berfungsi sebagai alat untuk mencatat segala informasi yang diperoleh pada saat |