Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulPOTENSI EKOWISATA AIR TERJUN LIKUNGGAVALI DI DESA UEVOLO KECAMATAN SINIU KABUPATEN PARIGI MOUTONG PROVINSI SULAWESI TENGAH
Nama: FIKRAN
Tahun: 2021
Abstrak
RINGKASAN Fikran L131 14 133. Potensi Ekowisata Air Terjun Likunggavali di Desa Uevolo Kecamatan Siniu Kabupaten Parigi Moutong. Skripsi, Jurusan Kehutanan Fakultas Kehutanan Universitas Tadulako. Dibimbing Oleh Sri Ningsih Mallombasang. Ekowisata merupakan suatu bentuk wisata yang sangat erat dengan prinsip konservasi. Bahkan dalam strategi pengembangan ekowisata juga menggunakan strategi konservasi. Dengan demikian ekowisata sangat tepat dan berdayaguna dalam mempertahankan keutuhan dan keaslian ekosistem di areal yang masih alami. Bahkan dengan ekowisata pelestarian alam dapat ditingkatkan kualitasnya karena desakan dan tuntutan dari para eco-traveler. Tujuan penelitian ini adalah, untuk mengetahui : Potensi Ekowisata Air Terjun Likunggavali di Desa Uevolo Kec. Siniu Kab. Parigi Moutong. Metode yang digunakan dalam pengumpulan data metode deskriptif kualitatif yaitu metode yang bertujuan untuk menggambarkan dan menjelaskan hasil yang diperoleh dalam penelitian terhadappotensi Ekowisata. Diperoleh bahwa kriteria indeks kelayakan daya tarik dengan skor total 100 % layak untuk dikembangkan, skor total penilaian kriteria aksesibilitas 79,1 % layakuntuk dikembangkan, dan skor total kriteria sarana dan prasarana 100 % layak untuk dikembangkan, sehingga total indek kelayakan yaitu 79,12 % layak untuk dikembangkan sebagai salah satu daerah tujuan Ekowisata Air Terjun Likunggavali.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up