Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulKEANEKARAGAMAN JENIS ANGGREK DISEKITAR TELAGA KALIMPA’A KAWASAN TAMAN NASIONAL LORE LINDU
Nama: Hari Sakti B.U Odji
Tahun: 2019
Abstrak
RINGKASAN HARI SAKTI BUDI UTOMO ODJI – L 131 14 092, Keanekaragaman Jenis Anggrek Disekitar Telaga Kalimpa’a Kawasan Taman Nasional Lore Lindu, dibimbing oleh Bau Toknok dan Sustri. Anggrek termasuk dalam famili Orchidaceae yang merupakan suatu keluarga tanaman bunga – bungaan yang banyak tersebar dan beranekaragam di dunia. Taman Nasional Lore Lindu merupakan salah satu kawasan Konservasi yang memiliki komposisi jenis anggrek yang beranekaragam khususnya disekitar Telaga Kalimpa’a yang sering dieksploitasi sehingga menyebabkan menurunnya kualitas dan kuantitas anggrek yang ada disekitar kawasan tersebut. Untuk menjaga kelestariannya perlu diketahui keanekaragaman jenis anggrek yang ada disekitar Telaga Kalimpa’a untuk membatu upaya konservasi baik ek-situ maupun in-situ. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Keanekaragaman dan Kemerataan Jenis Anggrek disekitar Telaga Kalimpa’a Kawasan Taman Nasional Lore Lindu. Penelitian ini telah dilaksanakan selama 3 bulan yaitu pada bulan Mei sampai dengan bulan Juli 2018 bertempat di sekitar Telaga Kalimpa’a Kawasan Taman Nasional Lore Lindu. Penelitian ini terdiri dari beberapa tahap yaitu dimulai dari survei lapangan untuk menentukan letak plot penelitian. Survei dilakukan untuk mengambil data dan sampel secara luas dan lengkap untuk mendapatkan data yang valid. Membuat plot pengamatan sebanyak 8 plot dengan penempatan plot secara Purposive Sampling dengan ukuran plot masing – masing 20m x 20m. Pada semua plot dilakukan pengamatan anggrek meliputi nama ilmiah, jumlah jenis anggrek dan jumlah individu setiap jenis angrek. Data yang didapatkan dianalisis dengan menggunakan rumus indeks keanekaragaman (H’) dan indeks kemerataan (e). Hasil pengamatan dilokasi penelitian didapatkan 12 jenis anggrek yaitu Agrostophyllum spp, Bulbophyllum biflorum, Bulbophyllum mirum, Podochilus microphyllum, Coelogyne spp, Cymbidium spp, Eria taluensis, Apostasia spp, Dendrobium spp, Pholidota spp, Spathoglottis aurea, Bulbophyllum spp. Jenis anggrek yang memiliki nilai tinggi adalah jenis Dendrobium sp dangan nilai H’ 0,146 atau berjumlah 49 individu. Sedangkan jenis yang memiliki nilai H’ rendah adalah jenis Eria taluensis dengan nilai H’ 0,052 atau berjumlah sebanyak 8 individu. Secara keseluruhan indeks keanekaragaman jenis (H’) anggrek tergolong dalam kategori sedang yaitu 1,003 dengan indeks kemerataan penyebaran jenis anggrek semakin merata yaitu 0,826.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up