JudulKEANEKARAGAMAN JENIS KUPU-KUPU (Lepidoptera) DI TAMAN NASIONAL LORE LINDU “Studi Kasus Di Desa Karunia Kecamatan Palolo” |
Nama: YANE MONICA ROSALYN |
Tahun: 2022 |
Abstrak RINGKASAN YANE MONICA ROSALYN- L 131 14 029, Keanekaragaman Jenis Kupu-Kupu (Lepidoptera) Di Taman Nasional Lore Lindu Studi Kasus Di Desa Karunia Kecamatan Palolo, Dibimbing Oleh Rukmi. Taman Nasional merupakan kawasan pelestarian alam yang mempunyai beragaman ekosistem asli, dikelola dengan sistem zonasi yang dimanfaatkan untuk tujuan penelitian, ilmu pengetahuan, pendidikan, perlindungan hayati, budidaya, pariwisata, dan rekreasi, taman nasional sendiri memiliki fungsi utama untuk konservasi atau pengawetan alam. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui keanekaragaman jenis kupu-kupu, keanekaragaman jenis kupu-kupu yang tinggi dan penyebaran kupu-kupu dalam suatu wilayah, dipengaruhi oleh faktor habitat, suhu, kelembaban, curah hujan, topografi, dan vegetasi. Lingkungan yang berbeda akan mempengaruhi jenis kupu-kupu yang berbeda pula.Salah-satu wilayah yang menjadi penyebaran kupu-kupu yaitu Desa Karunia kawasan hutan di Desa ini memiliki potensi flora fauna yang beragam, Desa ini berada di sekitar Kawasan Taman Nasional Lore Lindu, terletak di Kecamatan Palolo, Kabupaten Sigi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa di Desa Karunia memiliki keanekaragaman Jenis Kupu-kupu dikategorikan tinggi berdasarkan kriteria nilai Indeks Keanekaragaman Shannon-Wienner. Dengan nilai Indeks Keanekaragaman Jenis H’ = 3,23418, dengan nilai indeks dominansi kupu-kupu di Desa Karunia, sebesar 0,07591. Indeks dominansi tersebut berada pada kategori dominansi rendah. Menunjukan bahwa tidak ada spesies yang mendominasi spesies lainnya, sebaliknya apabila nilai dominansinya tinggi maka menunjukan bahwa ada spesies yang mendominasi spesies lainnya. |