Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulIDENTIFIKASI KEJADIAN HIPERTENSI PADA PASIEN DIABETES MELITUS SEBAGAI KOMPLIKASI MAKROVASKULAR DI RSUD MADANI
Nama: NUR REZKI AMALIA PUTRI
Tahun: 2026
Abstrak
ABSTRAK Penelitian ini dilatarbelakangi oleh tingginya kejadian hipertensi pada pasien diabetes melitus tipe 2. Penelitian cross-sectional ini melibatkan 30 pasien diabetes melitus tipe 2 di RSUD Madani untuk menilai hubungan karakteristik sosiodemografi dan kadar glukosa dengan tekanan darah. Hasil menunjukkan bahwa 90% responden memiliki glukosa darah abnormal dan 73,3?rada pada kategori prehipertensi–hipertensi. Uji bivariat menunjukkan tidak terdapat hubungan signifikan antara karakteristik sosiodemografi dengan kadar glukosa (p > 0,05), termasuk usia (p=0,433), jenis kelamin (p=0,224), dan IMT (p=1,000). Kadar glukosa darah juga tidak berpengaruh signifikan terhadap tekanan darah (p=0,545). Selain itu, tidak terdapat hubungan signifikan antara faktor sosiodemografi dan tekanan darah (p > 0,05). Analisis decision tree menunjukkan bahwa penyakit penyerta, usia, dan IMT sebagai faktor yang paling berkontribusi terhadap peningkatan tekanan darah. Penelitian menyimpulkan bahwa tidak ada hubungan signifikan secara statistik, namun faktor klinis tertentu tetap berperan dalam risiko hipertensi. Kata kunci: diabetes melitus, hipertensi, glukosa darah, sosiodemografi.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up