JudulANALISIS EFEKTIVITAS BIAYA OMEPRAZOLE DAN RANITIDIN PADA PASIEN DISPEPSIA DI INSTALASI RAWAT INAP RSUD UNDATA PALU TAHUN 2023 |
Nama: TRI ATAINAH SYAFAAH |
Tahun: 2025 |
Abstrak Angka prevalensi dispepsia terus meningkat, dengan kasus kekambuhan yang terjadi pada pasien tidak hanya menambah beban fisik dan psikologis pasien, tetapi juga dapat menimbulkan beban ekonomi baik pada pasien dan sistem kesehatan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui biaya terapi pada pasien dispepsia berdasarkan nilai ACER. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif, data diperoleh dari catatan rekam medis dan data keuangan pasien dispepsia di RSUD Undata Palu. Analisis data dilakukan secara deskrptif menggunakan Microsoft excel dan statistik menggunakan uji Kruskal wallis, Chi-square dan independent T-test. Hasil penelitian berdasarkan uji Kruskal wallis didapatkan p-value 0,002 yang menunjukkan bahwa terdapat pengaruh yang signifikan dari diagnosis sekunder terhadap biaya medis langsung pasien dispepsia, dan hasil efektivitas biaya terapi berdasarkan nilai ACER pada omeprazole sebesar Rp 35.498 serta pada ranitidin sebesar Rp 28.882. Kesimpulan penelitian ini adalah ranitidin lebih cost effective dibandingkan dengan omeprazole pada pasien dispepsia di instalasi rawat inap RSUD Undata Palu. Kata kunci: Dispepsia, Efektivitas Biaya, Omeprazole, Ranitidin |