JudulEvaluasi Penggunaan Obat Antitiroid Pada Pasien Hipertiroidisme Rawat Jalan Di Rumah Sakit Tk. III Dr. Sindhu Trisno Palu Periode 2022-2023 |
Nama: NURLIANA |
Tahun: 2025 |
Abstrak Hipertiroidisme didefinisikan sebagai peningkatan produksi dan pelepasan hormon tiroid oleh kelenjar tiroid, yang mengakibatkan kadar serum melebihi batas normal. Pasien dengan hipertiroidisme yang tidak diobati berisiko mengalami penurunan kualitas hidup, atrial fibrillation, dan osteoporosis. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas obat antitiroid (Propylthiouracil dan Thyrozol) dan perbedaan efektivitas obat antitiroid antara Propylthiouracil dan Thyrozol dalam mencapai hasil klinis (status normal kadar FT4 dan TSH) serta faktor lain yang mempengaruhi hasil tersebut. Metode penelitian yang digunakan adalah observasional analitik dengan desain kohort retrospektf dan teknik pengambilan sampel total sampling (140 pasien). Data dianalisis dengan univariat (deskriptif), bivariat (Chi-square), dan multivariat (Multiple Logistic Regression). Hasil analisis menunjukkan bahwa penggunaan PTU (77,86%) lebih tinggi dibandingkan Thyrozol (22,14%). Terdapat lebih banyak pasien perempuan (72,86%) dibandingkan laki-laki (27,14%). Analisis menunjukkan tidak ada perbedaan signifikan antara kedua obat terhadap status penormalan FT4 dan TSH pada triwulan kedua (p=0,228) dan triwulan ketiga (p=0,216). Jenis kelamin dan usia berpengaruh signifikan terhadap status penormalan kadar FT4 dan TSH pada triwulan ketiga (p=0.015) dan variabel usia triwulan kedua (p<0,001). Hasil analisis multivariat menunjukkan bahwa umur berpengaruh signifikan terhadap status penormalan FT4 dan TSH, dengan nilai Exp (B) sebesar 11,348 dan p-value (0,000). Kesimpulan penelitian ini adalah tidak terdapat perbedaan efektivitas antara Propylthiouracil dan Thyrozol, sementara usia merupakan faktor signifikan yang mempengaruhi penormalan kadar FT4 dan TSH pada pasien hipertiroid. Penelitian lebih lanjut dengan melibatkan faktor- faktor yang lebih komprehensif sangat diperlukan untuk mengonfirmasi temuan ini secara lebih mendalam. Kata kunci: Hipertiroid, efektivitas, obat antitiroid |