Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulEvaluasi Penyimpanan Dan Pendistribusian Alat Dan Obat Kontrasepsi Di Badan Kependudukan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Provinsi Sulawesi Tengah
Nama: NALDI
Tahun: 2024
Abstrak
Salah satu program untuk menyukseskan upaya pelayanan kesehatan yaitu dengan memberlakukan dan menjalankan pelayanan Keluarga Berencana (KB) kepada masyarakat, sehingga diperlukan manajemen dalam pengelolaan alat/obat kontrasepsi (alokon) yang profesional, efektif dan efisien melalui pengelolaan logistik. Tujuan dari penelitian ini yaitu mengetahui apa saja alat dan obat kontrasepsi di Badan Kependudukan Keluarga Berencana Nasional Sulawesi Tengah, kesesuaian prosedur sistem penyimpanan alat dan obat kontrasepsi, dan kesesuaian prosedur pendistribusian alat dan obat kontrasepsi dari gudang alokon provinsi sampai ke gudang alokon kabupaten/kota berdasarkan peraturan kepala BKKBN No. 1 Tahun 2023 dan peraturan Kepala BKKBN No. 90 Tahun 2023. Jenis penelitian ini dilakukan dengan metode deskriptif non eksperimental yang telah mendapatkan izin dari komisi kode etik Fakultas Kedokteran Universitas Tadulako. Data yang akan diolah merupakan data kualitatif yang diperoleh dari hasil wawancara dan observasi menggunakan lembar observasi, evaluasi yang dilakukan pada setiap prosedur penyimpanan dan pendistribusian alokon di BKKBN Sulawesi Tengah bersama petugas terkait yang didasarkan pada standar peraturan Kepala BKKBN RI No. 1 Tahun 2023 dan Peraturan Kepala BKKBN RI No. 90 tahun 2023. Hasil yang didapatkan yaitu gudang alokon menyimpan beberapa jenis alokon seperti implan 2 batang, IUD Copper T, suntik KB yang terdiri dari suntik progestin dan suntik kombinasi, pil KB yang terdiri dari pil progestin dan pil kombinasi, kondom, dan fallope ring, sistem penyimpanan alat dan obat kontrasepsi di gudang BKKBN Sulawesi Tengah telah memenuhi standar penyimpanan sebesar 91,67% secara umum dan sebesar 100% secara khusus. Sistem pendistribusian alat dan obat kontrasepsi dari gudang alokon provinsi sampai ke gudang alokon kabupaten/kota telah memenuhi standar peraturan yang berlaku sebesar 100%, dan proses dan alur pendistribusiannya sebesar 80% yang didasarkan pada peraturan Kepala BKKBN RI No. 1 2023 dan peraturan Kepala BKKBN RI No. 90 Tahun 2023. Kesimpulan dari penelitian ini yaitu kegiatan penyimpanan dan pendistribusian alokon di gudang BKKBN Sulawesi Tengah sangat baik karena setiap prosedur yang dijalankan dalam melakukan kegiatan manajemen alokon didasarkan pada peraturan yang berlaku. KATA KUNCI: BKKBN, alat kontrasepsi, obat kontrasepsi, penyimpanan alokon, pendistribusian alokon.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up