Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulUji Angka Lempeng Total (ALT) Dan Angka Kapang Khamir (AKK) Minyak Murni Ikan Sidat (Anguilla Marmorata (Q.) Gaimard) Yang Dimurnikan Dengan Adsorben Zeolit 5%
Nama: NURUL AWWALIYAH PUTRI FIRMAN
Tahun: 2023
Abstrak
Ikan Sidat (Anguilla marmorata (Q.) Gaimard) memiliki kandungan asam lemak Omega-3 yang tinggi yang bermanfaat bagi kesehatan, sehingga berpotensi untuk dimanfaatkan dalam bidang pangan dan farmasi. Kualitas minyak ikan sidat perlu dikontrol agar dapat menjamin mutu dan keamanannya. Pengujian mikrobiologis adalah salah satu aspek yang dapat digunakan untuk menjamin keamanan bahan atau produk pangan dari kontaminan. Tujuan penelitian ini, yaitu untuk mengetahui mutu minyak murni ikan sidat berdasarkan pertumbuhan bakteri dan kapang/khamir melalui pengujian Angka Lempeng Total (ALT) dan Angka Kapang Khamir (AKK). Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah eksperimental laboratorium. Ikan sidat diekstraksi menggunakan metode sokletasi dengan pelarut dietil eter pada suhu 60°C, dimurnikan menggunakan adsorben zeolit 5% melalui tiga tahapan yaitu pemisahan getah/lendir, netralisasi dan pemucatan. Minyak murni ikan sidat dilakukan pengujian angka lempeng total dan angka kapang khamir dengan lima pengenceran bertingkat. Data hasil penelitian ini menunjukkan nilai rata-rata ALT dari kedua replikasi 5,7 x 103 koloni/g dan nilai rata-rata AKK dari kedua replikasi 9 x 101 koloni/g. Kesimpulan dari penelitian ini, yaitu terdapat pertumbuhan mikroba pada minyak murni ikan sidat (Anguilla marmorata (Q.) Gaimard) yang dinyatakan dalam nilai Angka Lempeng Total (ALT) dan Angka Kapang Khamir (AKK).

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up