Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulAnalisis Pengetahuan Terhadap Sikap Penggunaan NAPZA Di Masyarakat Kota Palu
Nama: NURUL FATIAH FITRIANA
Tahun: 2023
Abstrak
Penyalahgunaan NAPZA merupakan pemakaian obat-obatan atau zat berbahaya yang bertujuan bukan untuk pengobatan dan penelitian serta digunakan tanpa mengikuti aturan dosis yang benar. Pengetahuan terhadap NAPZA sangat penting diberikan kepada masyarakat mengingat kasus penyalahgunaan NAPZA yang terus meningkat tiap tahunnya. Pengetahuan masyarakat yang baik akan membentuk sikap yang baik pula sehingga masyarakat akan terhindar dari penyalahgunaan NAPZA. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan pengetahuan terhadap sikap penggunaan NAPZA di Masyarakat Kota Palu. Metode pengambilan sampel menggunakan teknik purposive sampling dengan menyebarkan kuesioner dalam bentuk hard file, kemudian data di analisis menggunakan metode chi-square dengan jumlah sampel sebanyak 400 responden. Hasil penelitian didapatkan pengetahuan masyarakat Kota Palu terhadap penggunaan NAPZA termasuk dalam kategori baik dengan persentase sebesar 80%. Sikap masyarakat terhadap penggunaan NAPZA memiliki persentase sikap positif yang lebih besar (51,5%) dari pada sikap negatif. Pada hasil analisa uji ¬chi-square didapatkan nilai p value pengetahuan dan sikap 0,000 lebih kecil dari nilai ? = 0,05 sehingga dapat disimpulkan bahwa terdapat hubungan antara pengetahuan dan sikap masyarakat Kota Palu terhadap penggunaan NAPZA. Hal ini dapat diartikan bahwa semakin baik tingkat pengetahuan masyarakat terhadap penggunaan NAPZA maka sikap yang dihasilkan semakin positif. Kata Kunci: Masyarakat, NAPZA, Pengetahuan, Sikap.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up