Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulTOKSISITAS FRAKSI HASIL FERMENTASI ISOLAT JAMUR ENDOFIT D5 DARI DAUN BENALU BATU (Begonia Medicineis) MENGGUNAKAN BINE UDANG KEMATIAN UJI (BSLT)
Nama: HARIONO YAMAL
Tahun: 2022
Abstrak
ABSTRAK Benalu batu (Begonia medicinalis) telah digunakan secara empiris dan diketahui memiliki aktivitas antikanker pada sel kanker payudara (Sel T47D) dan sel kanker leher rahim (Sel HeLa). Penelitian ini bertujuan untuk mendapatkan fraksi isolat jamur endofit D5 dari benalu batu dan menentukan toksisitas fraksi tersebut terhadap larva Artemia salina. Fraksinasi ekstrak isolat jamur endofit D5 dilakukan dengan metode kromatografi vakum cair menggunakan pelarut n-heksan, etil asetat dan metanol. Skrining toksisitas ditentukan dengan menggunakan metode Brine Shrimp Lhetality Test (BSLT) pada konsentrasi 100 ?g/mL. Hasil fraksinasi didapatkan 4 fraksi yang selanjutnya dilakukan uji toksisitas. Hasil skrining uji toksisitas fraksi pada konsentrasi 100 ?g/mL didapatkan persen kematian larva dari fraksi D51 0%, D52 73,3%, D53 3,3?n D54 6,6%. Hasil ini menunjukkan fraksi D52 memiliki aktivitas paling tinggi dengan nilai LC50 yaitu 11,402 ?g/mL dibandingkan fraksi lainnya dan direkomendasikan untuk dilakukan pengujian lebih lanjut sebagai agen antikanker. Kata kunci : Jamur endofit, Isolat D5, Fraksi, Toksisitas, BSLT

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up