JudulStudi Etnofarmasi Tumbuhan Berkhasiat Obat Di Kecamatan Ulujadi Kota Palu Sulawesi Tengah |
Nama: DHYNNE RISHA FITRI |
Tahun: 2022 |
Abstrak Pengobatan penyakit menggunakan tumbuhan telah dilakukan secara empiris di Kecamatan Ulujadi Kota Palu, maka perlu dilakukan studi etnofarmasi yang merupakan ilmu untuk mengetahui penggunaan tumbuhan obat pada masyarakat lokal. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengetahuan dan keterampilan kearifan lokal hattra, jenis, bagian tumbuhan, cara pengolahan, takaran, penggunaan dan lama penggunaan serta jenis penyakit yang dapat diobati menggunakan tumbuhan di Kecamatan Ulujadi Kota Palu Sulawesi Tengah. Jenis penelitian adalah penelitian deskriptif, metode yang digunakan yaitu metode kualitatif dan teknik pengambilan sampel menggunakan teknik snowball sampling dengan wawancara semi terstruktur menggunakan media kuisioner dengan mewawancarai 6 Hattra. Berdasarkan hasil penelitian, tumbuhan berkhasiat obat di Kecamatan Ulujadi Kota Palu Sulawesi Tengah berjumlah 50 spesies dan 29 famili. Bagian tumbuhan yang digunakan yaitu daun 65%, batang 7%, akar 7%, getah 7%, rimpang 3%, umbi 4%, buah 4%, bunga 2 ?n herba 4%. Cara pengolahan yang digunakan yaitu direbus 48%, ditumbuk 28%, dipotong-potong 15%, diseduh 7?n dibakar 2?n cara penggunaan yang digunakan yaitu diminum 69%, ditempelkan 7%, dioles 8%, ditetes 8%, dimasukkan kedalam dubur 4%, dikunyah langsung 2?n disemprotkan 2%. Takaran penggunaan yaitu 1 gelas minum pada pagi hari dan malam hari dan lama penggunaan 3-7 hari atau hingga keadaan penderita mulai membaik dalam menggunakan tumbuhan sebagai obat. |