Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulStudi Etnofarmasi Penggunaan Tumbuhan Obat Oleh Suku Saluan Kecamatan Kintom Kabupaten Banggai
Nama: STELLA APRILIA NUR
Tahun: 2022
Abstrak
Suku Saluan di Kecamatan Kintom Kabupaten Banggai merupakan salah satu Suku di Sulawesi Tengah yang menggunakan tumbuhaan obat untuk mengobati suatu penyakit secara turun temurun. Penelitian bertujuan untuk mengungkap kearifan lokal dalam menggunakan tumbuhan obat, mengenal jenis dan bagian tumbuhan yang digunakan sebagai obat, mengetahui cara pengolahan, cara penggunaan, takaran dan lama waktu yang dibutuhkan dalam pengobatan, serta jenis-jenis penyakit yang dapat diobati menggunakan tumbuhan obat. Jenis penelitian adalah deskritif menggunakan metode kualitatif, teknik pemilihan sampel ditentukan menggunakan metode purposive sampling dengan wawancara secara semi terstruktur menggunakan open-ended interview kepada 4 orang informan menggunakan media angket kuisioner. Berdasarkan hasil penelitian, terdapat tumbuhan yang dimanfaatkan sebagai obat berjumlah 21 jenis tumbuhan. Bagian tumbuhan yang digunakan yaitu bagian daun 46%, buah 4%, kulit batang 12%, getah 13%, rimpang 17?n batang 18%. Cara pengolahan antara lain direbus 37%, ditumbuk 22%, diperas 18%, dikunyah 4%, diremas 4%, digunakan langsung 15?n cara penggunaannya yaitu diminum 68%, ditempelkan 20%, dan dioleskan 12%. Takaran pengobatan 1 gelas sehari pada pagi hari. Adapun lama pengobatan, mulai dari timbulnya gejala, berkurangnya gejala, sampai hilangnya gejala dan sampai keadaan membaik 2 minggu – 3 minggu.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up